Petronas Yamaha SRT Bangga Fabio Quartararo ke Tim Pabrikan
Anindhya Danartikanya | 1 Februari 2020 10:45
Bola.net - Team Principal Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali, mengaku pihaknya turut senang Fabio Quartararo digaet oleh Monster Energy Yamaha sebagai pengganti Valentino Rossi di MotoGP 2021. Hal ini ia sampaikan kepada Paddock GP.
Quartararo, yang menjalani debutnya dengan SRT pada 2019, sukses menggebrak dengan meraih 7 podium dan 6 pole. Atas alasan ini, Yamaha pun meletakkannya di tim pabrikan mulai musim depan, dan diyakini merupakan pengganti yang layak untuk Rossi.
"Menurut sebuah tim satelit, sudah merupakan hal yang alami dan tak terhindarkan jika pebalap bergabung dengan tim pabrikan. Dibanding tim satelit, tim pabrikan punya banyak hal yang bisa diberikan kepada pebalapnya," ujar Razali.
Bangga dan Merasa Terhormat

Pria asal Malaysia ini juga mengaku turut bangga dan merasa terhormat bisa menaungi Quartararo pada dua musim perdananya di MotoGP. Meski sama-sama berstatus debutan tahun lalu, mereka berhasil meraih hasil baik, mengalahkan tim-tim yang lebih berpengalaman.
"Kami bangga dan merasa terhormat Fabio memulai kariernya di MotoGP bersama kami. Ia merupakan anak yang baik dan sangat bertalenta. Kami pun akan terus mendukungnya sebaik mungkin. Selamat!" ungkap pria yang juga merupakan CEO Sepang International Circuit ini.
Beri Selamat Secara Publik
Rasa bahagia dan bangga SRT kepada Quartararo bahkan diungkapkan secara publik. Tak lama setelah Quartararo diumumkan akan pindah ke tim pabrikan tahun depan, ucapan selamat pun mereka unggah di Twitter pada Rabu (29/1/2020).
"Selamat, @FabioQ20! Kami akan merindukanmu ketika kau mengambil langkah maju dalam kariermu, tapi kami mengharapkan yang terbaik untukmu dalam bergabung dengan @YamahaMotoGP pada 2021. Mari kita nikmati 2020 bersama, dan kita mulai setahun lagi penuh kesuksesan!" tulis SRT.
Quartararo dan SRT pun akan kembali turun lintasan bersama dalam uji coba pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 7-9 Februari mendatang.
Baca Juga:
- Jorge Lorenzo Yakin Sudah 'Ditakdirkan' Kembali ke Yamaha
- Jorge Lorenzo Kembali ke Yamaha, Bukti Eratnya Hubungan dengan Lin Jarvis
- Tak Semua Ikut, Inilah Daftar Rider Shakedown MotoGP Sepang 2020
- Repsol Honda Ingin Cepat-Cepat Perbarui Kontrak Marquez
- Honda Minta Marc Marquez Tak Remehkan Valentino Rossi di MotoGP 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




