Pindah ke KTM, Maverick Vinales Bisa Jadi Rider MotoGP Pertama yang Menang Pakai 4 Motor Berbeda
Anindhya Danartikanya | 14 Juni 2024 09:39
Bola.net - Maverick Vinales dipastikan pindah ke Red Bull KTM Tech 3 di MotoGP 2025. Ia secara mengejutkan memilih meninggalkan Aprilia Racing. Uniknya, langkah ini juga bisa membuatnya menjadi pembalap pertama yang mampu meraih kemenangan dengan empat motor berbeda dalam sejarah kelas para raja.
Dalam MotoGP Austin pada awal musim ini, Vinales menggores sejarah dengan menjadi pembalap pertama yang mampu menang dengan tiga pabrikan berbeda di era MotoGP, yang bergulir sejak 2002 lalu. Ia pernah menang bersama Suzuki, Yamaha, dan Aprilia.
Vinales meraih kemenangan perdananya di MotoGP Inggris 2016, yang ia raih bersama Suzuki Ecstar. Pada 2017, ia pindah ke Monster Energy Yamaha dan langsung memenangkan balapan pertamanya di Qatar. Pada pertengahan 2021, ia pindah ke Aprilia, dan berhasil meraih kemenangan di Austin musim ini.
Bisa Menang dengan 4 Motor Jika Kompetitif di KTM

Meski begitu, Vinales menjadi pembalap kelima yang pernah menang dengan tiga motor berbeda di kelas premier, yakni GP500 dan MotoGP. Rider pertama yang melakukannya adalah Mike Hailwood, yang pernah menang bareng MV Agusta, Honda, dan Norton.
Sampai saat ini, belum ada pembalap GP500 dan MotoGP yang pernah meraih kemenangan dengan empat motor berbeda. Vinales pun bisa menjadi rider pertama yang melakukannya jika ia sukses tampil kompetitif di atas motor RC16 bersama Red Bull KTM Tech 3 musim depan.
Nah, ingin tahu siapa saja pembalap GP500/MotoGP yang pernah menang dengan tiga pabrikan berbeda? Ini dia daftarnya. Simak yuk, Bolaneters!
Daftar Pemenang GP500/MotoGP dengan 3 Motor Berbeda

Mike Hailwood:
- MV Agusta: 29 kemenangan
- Honda: 8 kemenangan
- Norton: 1 kemenangan
Eddie Lawson:
- Yamaha: 26 kemenangan
- Honda: 4 kemenangan
- Cagiva: 1 kemenangan
Randy Mamola:
- Suzuki: 5 kemenangan
- Honda: 4 kemenangan
- Yamaha: 4 kemenangan
Loris Capirossi:
- Yamaha: 1 kemenangan
- Honda: 1 kemenangan
- Ducati: 7 kemenangan
Maverick Vinales:
- Suzuki: 1 kemenangan
- Yamaha: 8 kemenangan
- Aprilia: 1 kemenangan
Baca Juga:
- Bela Red Bull KTM Tech 3 di MotoGP 2025, Enea Bastianini 'Pulang Kampung'
- Sejarah Maverick Vinales dan KTM: Pernah Juara Bareng, Kini Kolaborasi Lewat Tech 3
- Daftar Pembalap MotoGP 2025: Enea Bastianini dan Maverick Vinales Bela Red Bull KTM Tech 3
- Enea Bastianini-Maverick Vinales Resmi Gabung Red Bull KTM Tech 3 di MotoGP 2025, Hapus Nama 'GASGAS'
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



