Pol Espargaro: Marc Marquez Buktikan Honda Memang Motor Impian
Anindhya Danartikanya | 18 Juni 2020 09:10
Bola.net - Pebalap Red Bull KTM Factory Racing, Pol Espargaro, sama sekali tak memungkiri dirinya sangat tertarik bergabung ke Repsol Honda di MotoGP 2021. Kepada MotoGP.com pada Rabu (17/6/2020), ia pun mengaku tertarik karena Honda RC213V kompetitif, terbukti dari performa Marc Marquez.
Sejak membela Repsol Honda sejak 2013, Marquez sukses meraih 6 gelar, ditambah 95 podium, 56 kemenangan, dan 62 pole. Menurut Espargaro, Marquez memang pebalap yang hebat, tapi ia yakin Honda juga membantunya jauh lebih sukses lagi.
Uniknya, Espargaro dan Marquez adalah rival sengit saat masih di Moto2. Keduanya dinilai memiliki gaya balap yang sangat mirip karena sama-sama agresif. Hal ini pula yang membuat Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig, menyebut Polyccio sebagai rider yang cocok untuk Honda.
Marquez Bikin Semua Rider Ingin Naik Honda
"Kita telah lihat beberapa tahun terakhir, rider yang selalu menang adalah Marc. Ia adalah legenda, hebat dan menakjubkan. Tapi fakta ia mengendarai Honda, berarti motor itu motor pemenang. Ia membuktikannya di setiap balapan dan tiap akhir musim, jarak poinnya begitu lebar dibanding sang runner up," ujar Espargaro.
"Jadi sudah jelas bahwa motor Honda adalah motor yang diinginkan semua orang. Di lain sisi, sudah terbukti bahwa para pebalap juga bisa menang di atas motor pabrikan Ducati. Kedua motor ini adalah yang terbaik untuk saat ini," lanjutnya, mengingat ia juga didekati oleh Ducati Team.
Impian Semua Pebalap MotoGP
Espargaro pun menyatakan bahwa tawaran Honda dan Ducati sama-sama menarik, namun ia yakin mengambil keputusan sekarang bakal terlalu dini karena belum ada balapan yang digelar musim ini. Meski begitu, ia tak memungkiri bahwa Honda dan Ducati sama-sama motor impian semua pebalap MotoGP saat ini.
"Tentu saya ingin membela salah satu dari mereka, tapi saya juga harus lihat situasi KTM dan apa yang bisa kami lakukan. Atas alasan inilah saya merasa semuanya masih terlalu dini, meski semua pasti ingin membela Honda dan Ducati. Saya rasa mereka adalah motor impian bagi semua rider MotoGP untuk merebut gelar dunia," pungkasnya.
Video: 5 Pebalap Hebat WorldSBK yang Tak Sukses di MotoGP
Baca Juga:
- Galau Memilih, Pol Espargaro Akui Jadi Rebutan KTM, Honda, dan Ducati
- 7 Fakta Unik Clara Rossi, Adik Cantik Valentino Rossi yang Jarang Terekspos
- Casey Stoner Pede Bisa Kalahkan Marc Marquez, Tapi...
- Casey Stoner Heran Valentino Rossi Tak Lagi Mengancam Seperti Dulu
- Casey Stoner: Valentino Rossi Masih Bisa Kuat, Ngapain ke Tim Satelit?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 21 Oktober 2025, 09:22 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 21 Oktober 2025, 09:22 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 21 Oktober 2025, 09:22 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 21 Oktober 2025, 09:22 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Oktober 2025, 09:22
LATEST UPDATE
-
Juventus Kalah Lagi, Igor Tudor Tetap Pede: Kami di Jalur yang Benar!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:08 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 05:37 -
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04