Tambah Koleksi Cedera, Jorge Martin Dipastikan Absen dari MotoGP Thailand 2025
Anindhya Danartikanya | 25 Februari 2025 08:54
Bola.net - Juara dunia bertahan MotoGP, Jorge Martin, dipastikan absen dari Seri Thailand di Sirkuit Buriram pada 28 Februari-2 Maret 2025. Hal ini disebabkan rider anyar Aprilia Racing itu menambah koleksi cedera usai menjalani latihan motor di Spanyol.
Sebelum insiden ini, Martin sudah dirundung keretakan tulang metakarpal kelima tangan kanan, dan keretakan tulang metatarsal ketiga, keempat, dan kelima kaki kiri akibat kecelakaan hebat di Tikungan 2 Sirkuit Sepang pada hari pertama tes pramusim Malaysia, 5 Februari 2025 lalu.
Martin kemudian menjalani operasi di Barcelona, Spanyol, dan diperkirakan akan berpartisipasi di Thailand akhir pekan nanti. Namun, nasib berkata lain. Pembalap berusia 27 tahun ini malah mendapatkan cedera baru akibat kecelakaan pada Senin (24/2/2025).
Patah Tulang yang Rumit di Tangan Kiri
Martin dikabarkan terjatuh ketika berlatih supermoto di kawasan Lleida, dan insiden ini menyebabkan patah tulang yang rumit di tulang radius tangan kirinya, begitu juga beberapa tulang metakarpalnya.
Tak hanya itu, Martin juga mengalami patah tulang tumit. Pembalap yang juga juara dunia Moto3 2018 ini akan kembali masuk ruang operasi Universitas Dexeus, Barcelona, pada Selasa (25/2/2025).
Belum diketahui kapan 'Martinator' akan kembali berlaga di lintasan, tetapi ia akan digantikan oleh test rider Aprilia, Lorenzo Savadori, selama absen. Berikut pernyataan resmi dari Aprilia Racing.
Pernyataan Resmi Aprilia Racing
"Jorge Martin mengalami patah tulang kompleks di tulang radius, beberapa tulang karpal di sisi kiri, serta patah tulang kalkaneus ipsilateral saat menjalani sesi latihan.
"Setelah berkonsultasi dengan tim medis, diputuskan untuk melakukan operasi yang akan dilaksanakan besok (Selasa) di Klinik Dexeus, Barcelona, demi menstabilkan patah tulang pada radius dan scaphoid kiri.
"Martin dipastikan absen di Grand Prix Thailand, selagi waktu pemulihannya akan ditentukan setelah operasi. Lorenzo Savadori akan menggantikan Martin di Thailand."
Sumber: Aprilia Racing
Baca Juga:
- Yamaha Kebut Kembangkan Mesin V4, Andrea Dovizioso Lanjut Tes di Sepang
- Daftar Pembalap yang Pernah Menang di MotoGP Thailand, Siapa Penguasa Edisi 2025?
- Profil Sirkuit Buriram, Trek Kebanggaan Thailand yang Buka MotoGP 2025 Berkat Ramadan
- Kesulitan di Honda, Joan Mir Ngaku Kelewat 'Dimanjakan' Prestasi Mentereng Sejak Belia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
LATEST UPDATE
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Man of the Match Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Virgil van Dijk
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:05 -
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00 -
Man of the Match Athletic Bilbao vs Qarabag: Gorka Guruzeta
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04