'Valentino Rossi Bakal Bermasalah Jika Tak Punya Haters'
Anindhya Danartikanya | 14 Februari 2019 10:30
Bola.net - - Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi meyakini bahwa merupakan sebuah hal wajar bila seorang pebalap papan atas memiliki haters atau pembenci. Apalagi The Doctor merupakan sembilan kali juara dunia yang masih berusaha keras menggenapkan koleksinya menjadi 10.
Pada 16 Februari nanti, Rossi akan genap berusia 40 tahun, dan kariernya akan menginjak musim ke-24 di ajang Grand Prix. Ia bahkan dipastikan tetap membela Monster Energy Yamaha setidaknya sampai akhir 2020 mendatang.
Meski belum lagi memenangkan balapan sejak MotoGP Belanda 2017, Rossi masih merupakan rider papan atas, mengakhiri musim lalu di peringkat ketiga. Kepada Corriere della Sera, Graziano pun yakin sang anak masih bisa meraih kemenangan.
Masih Punya Segala Potensi
Graziano pun yakin paceklik kemenangan yang dialami anaknya diakibatkan oleh arah pengembangan motor Yamaha yang salah. Dalam uji coba pramusim Malaysia pekan lalu, Rossi merasakan peningkatan performa YZR-M1, dan Graziano makin optimistis soal hasil Rossi musim ini.
"Saya tak tahu Vale punya haters," gurau pria 64 tahun ini. "Mereka bilang ia tak bisa menang lagi? Memang benar ia tak menang tahun lalu, tapi ia masih punya segala potensi untuk menang lagi. Jika ia tak menang, itu hanya karena Yamaha menuju arah yang salah," ungkapnya.
Wajar Saja Punya Haters
Graziano pun memetik hal positif tiap kali melihat beberapa pihak meragukan kemampuan Rossi. Menurutnya, para haters dan kritik tajam hanya akan membuat semangat sang anak kian terlecut.
"Untuk para haters Vale, saya rasa bakal muncul masalah bila seorang juara tak pernah mendapat kritik. Dengan begitu, bagaimana bisa kalian berdiskusi di bar? Bar-bar ini nantinya bakal kosong, dan perekonomian mereka bakal jatuh!" pungkasnya.
Rossi akan kembali turun lintasan dalam uji coba pramusim di Losail, Qatar pada 23-25 Februari, sebelum menjalani seri pembuka di tempat yang sama pada 8-10 Maret mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












