Valentino Rossi: Ducati Motor Terbaik Saat Ini
Anindhya Danartikanya | 1 Februari 2018 13:00
Bola.net - - Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku takjub melihat performa rider Ducati Corse, Jorge Lorenzo yang sukses memecahkan rekor catatan waktu yang pernah dibubuhkan sebuah motor dalam sejarah Sirkuit Sepang di uji coba pramusim Malaysia pada Selasa (30/1).
Desmosedici GP18 memang diklaim memiliki sasis berbeda dengan versi pendahulunya, membuat motor ini kian mudah 'diajak' berpindah arah di tikungan, masalah yang tadinya mendera Ducati selama bertahun-tahun. Kini, Lorenzo bahkan menyatakan bahwa GP18 lebih cocok untuk gaya balapnya.
Jorge telah bekerja dengan sangat baik dan mungkin ia akan tampil kompetitif, karena saat ini Ducati adalah motor terbaik. Tapi kita lihat saja nanti, karena ritme semua rider di uji coba sungguh setara. Tujuh atau delapan rider punya ritme yang mirip. Yang penting kami harus ikut bertarung di depan, ujar Rossi kepada Marca.
The Doctor sendiri mengalami kesulitan. Usai mendominasi hari pertama, ia mencatatkan waktu tercepat kedua pada hari kedua, namun melorot ke posisi kedelapan di hari ketiga. Sang tandem, Maverick Vinales yang mencatat waktu tercepat pada hari kedua, malah terjun bebas ke posisi 18 pada hari ketiga.
Entah apa yang terjadi. Tapi ini bukan pertama kali terjadi. Saya berharap bisa memperbaiki catatan waktu, tapi tak bisa. Apa ini karena ban? Apa karena suhunya lebih tinggi? Saya tak bilang bahwa saya cemas, tapi saya ingin tahu apa yang sedang terjadi. Kami sudah memeriksa data, tapi kami belum tahu penyebabnya, tutur Rossi.
Meski begitu, rider Italia ini menyatakan bahwa uji coba tersebut tak sepenuhnya negatif. Saya masih suka motor baru kami, meski kami kesulitan di hari ketiga. Saya punya ritme baik dan tiga hari uji coba ini sangat positif. Bagaimanapun, situasi kami lebih baik dari setahun lalu, tutup Rossi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










