Vinales: Suzuki Hebat, Tapi Yamaha Banyak Pengalaman
Anindhya Danartikanya | 6 Januari 2017 14:45
Bola.net - - Pembalap baru Movistar Yamaha MotoGP, Maverick Vinales menyatakan bahwa pengalaman dan kesuksesan pabrikan Garpu Tala di kejuaraan balap motor terakbar tersebut merupakan faktor utama yang ia pertimbangkan untuk meninggalkan Suzuki Ecstar.
Bersama Suzuki dalam dua tahun terakhir, Vinales sukses merebut empat podium termasuk satu kemenangan. Menurutnya, GSX-RR sudah cukup mampu bersaing di papan atas, namun sejarah panjang Yamaha bersama Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo lah yang justru membuatnya tergiur.
Bagi saya, pengalaman Yamaha di MotoGP sangat krusial dalam keputusan saya. Mereka pabrikan yang sangat besar dan mengoleksi banyak kemenangan. Suzuki sendiri menurut saya sangat hebat, tapi Yamaha punya sejarah yang panjang dan sukses, ujarnya kepada Speedweek.
Pembalap Spanyol berjuluk Top Gun ini juga mengaku bangga bisa membela Yamaha, yang sukses meraih lima gelar dunia dalam satu dekade terakhir. Menurutnya, mengendarai YZR-M1 akan memperbesar peluangnya untuk menjadi juara dunia.
Saya senang bisa membela mereka. Tentu di Yamaha saya ingin punya peluang yang lebih besar untuk meraih gelar dunia. Inilah target saya sejak lama, pungkas pembalap yang pada 12 Januari nanti genap berusia 22 tahun.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Para Pemenang Baru di MotoGP 2025: Semuanya dari Tim Satelit, Termasuk Raul Fernandez
Otomotif 20 Oktober 2025, 12:10
LATEST UPDATE
-
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22 -
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34 -
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04