Vinales Usung Mentalitas Tanpa Beban Jelang Sisa Musim
Anindhya Danartikanya | 2 Agustus 2019 14:45
Bola.net - Kemenangan di Assen dan podium di Sachenring ternyata tak membuat rider Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, besar kepala. Ia mengaku akan tetap menerapkan metode kerja dan mentalitas yang sama sebelum rehat musim panas, yakni 'tanpa beban'. Demikian yang ia nyatakan via Crash.net.
Vinales mengawali musim ini cukup buruk: tiga kali gagal finis akibat tertabrak pebalap lain. Ia pun akhirnya bisa menunjukkan potensi dengan memenangi balapan di Assen. Meski begitu, fakta bahwa ia sudah tertinggal 100 poin dari Marc Marquez, Vinales merasa tak perlu kelewat ngotot mengubah cara kerja.
"Saya penuh energi usai mengakhiri dua seri terakhir dengan cara yang baik. Rehat musim panas cukup panjang, saya ingin berkendara sesegera mungkin, karena saya sangat nyaman selama bulan itu. Kini kami kembali dengan mentalitas yang sama: nothing to lose," ujarnya.
Kerja Keras Sejak FP1
Meski belum menentukan target khusus, pebalap berjuluk Top Gun ini pun bertekad untuk bekerja keras sejak sesi latihan bebas pertama (FP1) dalam MotoGP Ceko di Brno akhir pekan. Jika semua berjalan sesuai strategi tim, maka barulah terlihat hasil apa yang bisa ia harapkan.
"Kami akan coba ngotot sejak lap pertama. Saya merasa sangat nyaman, tenang, dan kami harus tetap bekerja dengan baik untuk melihat target apa yang bisa kami patok pada Minggu. Prioritas kami adalah meraih hasil maksimal dan mencoba bertarung di depan," ungkapnya.
Pede Yamaha Takkan Seburuk Tahun Lalu
Di lain sisi, juara dunia Moto3 2013 ini yakin Yamaha takkan terpuruk seperti tahun lalu, di mana ia gagal finis usai terjatuh pada lap pertama, sementara sang tandem, Valentino Rossi hanya mampu finis keempat.
"Tahun ini bakal sangat berbeda. Kami tiba dengan cara berbeda, motor kami juga bekerja dengan cara yang berbeda dibanding musim lalu. Saya rasa saya bisa ambil untung dari ini, dan saya sangat penasaran. Saya harap pada paruh kedua musim ini kami bisa membuktikan potensi," tutup Vinales.
Saat ini, Vinales tengah menduduki peringkat kelima pada klasemen pebalap MotoGP dengan koleksi 85 poin, hanya unggul lima poin dari Rossi di peringkat keenam.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2025: Fermin Aldeguer dan Pecco Bagnaia Terdepan
Otomotif 24 Oktober 2025, 10:39
-
Hasil FP1 Moto2 Malaysia 2025: Jake Dixon dan Albert Arenas Memimpin
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:37
-
Hasil FP1 Moto3 Malaysia 2025: Angel Piqueras Tercepat, Ungguli Jacob Roulstone
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:24
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:02
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 24 Oktober 2025, 09:02
LATEST UPDATE
-
Prediksi Lazio vs Juventus 27 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 19:37
-
Prediksi BRI Super League: Persik Kediri vs PSM Makassar 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:35
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Persita Tangerang 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:29
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 26 Oktober 2025
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 18:29
-
Saksikan dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Chelsea vs Sunderland Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:26
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 25-26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:15
-
Prediksi Sassuolo vs AS Roma 26 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 17:53
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Manuver Baru Menkeu Purbaya: Rekrut 'Hacker' Perkuat Sistem Coretax
News 24 Oktober 2025, 16:56
-
Cara Cek BLT Kesra 2025 dengan Mudah: Panduan Lengkap Penerima dan Pendaftaran
News 24 Oktober 2025, 16:55
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56






