Zarco Akui Red Bull KTM Pilihan Menarik untuk 2019
Anindhya Danartikanya | 23 Maret 2018 15:00
Bola.net - - Pembalap Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco tak memungkiri bahwa Red Bull KTM Factory Racing merupakan pilihan menarik bagi masa depannya di MotoGP 2019. Meski begitu, rider asal Prancis ini mengaku tak mau ambil pusing dan menyerahkan urusan kontraknya kepada sang manajer, Laurent Fellon.
Zarco yang merupakan juara dunia Moto2 2015-2016, menggebrak dalam musim perdananya di MotoGP. Ia sukses merebut tiga podium, menjadi debutan terbaik dan konsisten mengacak-acak persaingan papan atas. Kini dengan pastinya Tech 3 pindah ke KTM akhir tahun nanti, dan Valentino Rossi bertahan Movistar Yamaha, nasib Zarco masih terkatung-katung.
Laurent mengisolasi saya dari semua ini. Kami selalu satu suara, jadi saya benar-benar percaya pada penglihatannya soal apapun. Saya tahu ia akan mengambil pilihan terbaik bagi saya. Saya tahu ia takkan pernah membuat saya mengendarai motor yang buruk. Jika ia menyetujuinya, maka ini akan mempermudah saya mengambil keputusan, ujarnya kepada MotoGP.com.
Rider berusia 27 tahun ini pun menyatakan bahwa membela tim pabrikan merupakan impian semua pembalap, dan tawaran membela Red Bull KTM Factory Racing untuk bertandem dengan Pol Espargaro merupakan peluang emas.
Tech 3 memutuskan ganti motor akhir musim nanti. Saat ini, tampaknya lebih baik langsung pergi ke Red Bull KTM. Tim pabrikan merupakan target yang baik untuk karir pembalap. Di sana akan ada dukungan besar, banyak uji coba dan lainnya. Tim pabrikan jelas investasi yang besar, pungkas Zarco.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















