52 Pertandingan Piala Dunia U-17 2023 Akan Disiarkan Live, Wujud Komitmen SCM Selaku Official Broadcaster
Richard Andreas | 4 Oktober 2023 08:15
Bola.net - Penikmat sepak bola di Indonesia bakal dimanjakan dengan tontonan pertandingan ketika Piala Dunia U-17 2023 bergulir. SCM selaku official broadcaster akan menayangkan seluruh pertandingan mulai dari fase grup sampai babak final.
Artinya, ada total 52 pertandingan yang bakal ditayangkan secara live/langsung. Kabar ini disampaikan dalam kesempatan konferensi pers SCM'S Announcement The FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023, Selasa (3/10/2023).
Surya Citra Media (SCM) dalam naungan EMTEK berkomitmen untuk menayangkan seluruh 52 pertandingan Piala Dunia U-17 2023 secara live/langsung. Komitmen tersebut diwujudkan dalam penayangan multiplatform, mulai dari Indosiar, SCTV, Vidio, dan Nex Parabola.
Selain itu, akan ada kesempatan bagi penonton untuk menyaksikan tayangan ulang (re-run) di beberapa platform seperti Moji, Mentari TV, Indosiar, dan SCTV.
Komitmen dan keseriusan SCM
Menjadi tuan rumah ajang sebesar Piala Dunia adalah kesempatan besar. SCM selaku official broadcaster menegaskan komitmen penayangan setiap pertandingan secara live.
Keseriusan tersebut disampaikan oleh, Harsiwi Achmad, Direktur Programming SCM dalam konferensi pers kemarin.
"Kami sangat serius di SCM Sebagai official broadcaster. Seluruh 52 pertandingan akan kami siarkan live di multiplatform," tegas Harsiwi.
"Nanti SCTV dan Indosiar akan berbagi, kira-kira nanti ada 32 pertandingan live di Indosiar, lalu di SCTV ada 18 pertandingan, tapi khusus Timnas Indonesia akan kami siarkan bersamaan."
Menjangkau setiap kalangan
Tidak hanya itu, SCM juga berkomitmen uintuk menayangkan keseluruhan pertandingan melalui layanan live streaming Vidio. Ada juga pilihan untuk menonton melalui Nex Parabola untuk daerah-daerah tertentu.
"Kalau mau nonton total semuanya live, itu bisa di Vidio. Ada 9 pertandingan yang eksklusif di Vidio karena waktu penayangannya bersamaan di Indosiar dan SCTV," lanjut Harsiwi.
"Bisa juga berlangganan Nex Parabola untuk daerah-daerah yang bermasalah dengan koneksi internet."
"Nah kalau misalnya ada yang ketinggalan nih, belum nonton pertandingan, nanti akan ada re-run di Mentari dan Moji," tutupnya.
Jadwal lengkap fase grup Piala Dunia U-17 2023
Jumat, 10 November 2023
16.00 WIB | Panama vs Maroko
16.00 WIB | Mali vs Uzbekistan
19.00 WIB | Indonesia vs Ekuador
19.00 WIB | Spanyol vs Kanada
Sabtu, 11 November 2023
16.00 WIB | Kaledonia Baru vs Inggris
16.00 WIB | Jepang vs Polandia
19.00 WIB | Brasil vs Iran
19.00 WIB | Argentina vs Senegal
Minggu, 12 November 2023
16.00 WIB | Prancis vs Burkina Faso
16.00 WIB | Venezuela vs Selandia Baru
19.00 WIB | Korea Selatan vs Amerika Serikat
19.00 WIB | Meksiko vs Jerman
Senin, 13 November 2023
16.00 WIB | Maroko vs Ekuador
16.00 WIB | Spanyol vs Mali
19.00 WIB | Indonesia vs Panama
19.00 WIB | Uzbekistan vs Kanada
Selasa, 14 November 2023
16.00 WIB | Brasil vs Kaledonia Baru
16.00 WIB | Senegal vs Polandia
19.00 WIB | Inggris vs Iran
19.00 WIB | Jepang vs Argentina
Rabu, 15 November 2023
16.00 WIB | Amerika Serikat vs Burkina Faso
16.00 WIB | Meksiko vs Venezuela
19.00 WIB | Prancis vs Korea Selatan
19.00 WIB | Selandia Baru vs Jerman
Kamis, 16 November 2023
16.00 WIB | Kanada vs Mali
16.00 WIB | Uzbekistan vs Spanyol
19.00 WIB | Maroko vs Indonesia
19.00 WIB | Ekuador vs Panama
Jumat, 17 November 2023
16.00 WIB | Polandia vs Argentina
16.00 WIB | Senegal vs Jepang
19.00 WIB | Inggris vs Brasil
19.00 WIB | Iran vs Kaledonia Baru
Sabtu, 18 November 2023
16.00 WIB | Jerman vs Venezuela
16.00 WIB | Selandia Baru vs Meksiko
19.00 WIB | Amerika Serikat vs Prancis
19.00 WIB | Burkina Faso vs Korea Selatan
Kota tuan rumah
Setiap pertandingan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia akan dibagi ke dalam empat kota tuan rumah, yaitu:
- Surabaya (Gelora Bung Tomo)
- Surakarta (Manahan)
- Jakarta (Jakarta International Stadium)
- Bandung (Si Jalak Harupat)
Final dan perebutan tempat ketiga bakal dimainkan di Stadion Manahan, Surakarta, pada 2 Desember 2023.
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
Sumber: Bola
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








