Alasan Lopetegui Tak Bawa Morata ke Piala Dunia 2018
Asad Arifin | 21 Mei 2018 23:34
Bola.net - - Sebuah keputusan yang dinilai mengejutkan baru saja diambil pelatih timnas Spanyol, Julen Lopetegui. Ia tidak memasukkan nama Alvaro Morata dalam skuat Spanyol untuk Piala Dunia 2018.
Lopetegui tentu saja punya alasan mengapa dia tidak memasukkan nama bomber Chelsea tersebut. Menurut Lopetegui, penampilan Morata yang tidak cukup impresif di akhir musim jadi pertimbangannya menentukan pilihan.
Terkait dengan Morata, memang benar dia tidak menjalani akhir musim yang bagus pada musim ini, ucap Lopetegui dikutip dari Marca.
Saya sudah bicara dengan mereka yang tidak bergabung. Tapi, saya tidak ingin membicarakannya secara khusus. Saya lebih senang mendiskusikan mereka yang ada di skuat. Kami rasa ada pemain depan lain yang bisa berkontribusi, sambungnya.
Morata mencetak 11 gol untuk Chelsea di Premier League pada musim 2017/18. Tapi, hanya satu gol saja yang dia cetak sejak pergantian kalender. Ini jadi acuan jika penampilan eks pemain Real Madrid menurun di akhir musim.
Morata bukan satu-satunya bintang yang tidak masuk dalam pilihan. Masih ada nama Sergi Roberto [Barcelona], Javi Martinez [Bayern Munchen], Marcos Alonso [Chelsea] hingga Jose Callejon yang bermain cukup impresif bersama Napoli di Serie A.
Kami tidak bisa memilih semua pemain, pemain seperti Morata, Vitolo, [Marc] Bartra dan [Assier] Illarramendi. Tapi, kami hanya menyerahkan pemain dalam jumlah tertentu, tutup Lopetegui.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan dan Masalah Striker yang Tak Kunjung Usai: Rp1 Triliun Lebih hanya untuk 21 Gol
Liga Italia 14 November 2025, 04:04
-
Rekap Hasil Serie A Tadi Malam: Juventus Menang di Debut Spalletti, Napoli Tertahan
Liga Italia 2 November 2025, 07:00
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










