Demi Para Pemain Muda, Pelatih Persita Berharap Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia Tetap Terlaksana
Gia Yuda Pradana | 29 Maret 2023 15:22
Bola.net - Isu pembatalan pelaksanaan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia menarik perhatian banyak pihak. Pelatih Persita Tangerang, Luis Edmundo, pun ikut angkat bicara.
Pelatih asal Chile itu berharap Piala Dunia U-20 2023 bisa tetap digelar sesuai jadwal dan rencana awal di Indonesia. Sebab, menurutnya, turnamen ini sangat penting buat para pemain muda.
"Kompetisi sangat penting untuk pemain muda," kata Edmundo setelah membawa Persita Tangerang meraih kemenangan tipis 1-0 atas Persija Jakarta dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Selasa (28/3/2023) malam WIB.
Nasib Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia tengah berada di ujung tanduk. Undian babak grup yang sejatinya digelar di Bali pada 31 Maret 2023 dibatalkan.
Semoga Ada Solusi Terbaik

Luis Edmundo paham betul bagaimana kondisi psikologis pemain muda. Ia sebelumnya pernah menjadi pelatih tim muda Persita Tangerang.
Ia merasa, jika Piala Dunia U-20 2023 batal digelar, situasi pembinaan pemain muda di Indonesia bisa makin sulit. Sebab, saat ini, kompetisi untuk pemain muda di Tanah Air juga masih kurang ideal.
"Elite Pro Adacemy tidak ideal. Tidak adanya Piala Dunia U-20 akan membuat makin sulit," ujarnya.
Lebih lanjut, pelatih berusia 43 tahun itu berharap situasi mengenai Piala Dunia U-20 2023 bisa segera mendapatkan kejelasan dan turnamen usia muda tersebut tetap terlaksana dengan baik.
"Semoga situasi ini bisa selesai dengan baik dan Piala Dunia U-20 tetap dilaksanakan di Indonesia," harapnya.
Disadur dari: Bola.com/Hery Kurniawan/Benediktus Gerendo Pradigdo, 29 Maret 2023
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Suporter Persis Solo Ajukan 5 Poin Rekomendasi, Dukung Penuh Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia
- Shin Tae-yong: Saya Akan Bahagia Bila Piala Dunia U-20 2023 Tetap di Indonesia
- Pemain Timnas Indonesia U-20 Ramai Curhat di Medsos, Begini Reaksi Shin Tae-yong
- Erick Thohir Tegaskan Belum Ada Surat dari FIFA Soal Pembatalan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia
- Piala Dunia U-20 2023: Indonesia Lobi FIFA, Erick Thohir Terbang Rabu Dini Hari WIB
- Argentina dan Peru Ingin Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023? Begini Jawaban Er
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Media Vietnam Mengulas Babak Baru Timnas Indonesia Bersama John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 20:52
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
-
Persita vs Borneo FC: Alasan Kekalahan Borneo FC di Tangan Persita
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 06:59
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



