Joe Cole: Inggris Harus Perbaiki Diri

Editor Bolanet | 9 Juli 2010 20:30
- Joe Cole menyatakan kalau Inggris harus menilai ulang cara pelatihan mereka pada pemain muda setelah penampilan mereka di Piala Dunia menunjukkan bagaimana The Three Lions telah 'mengabaikan kemampuan teknik yang bagus'.

Kekalahan telak 4-1 atas rival mereka, Jerman di putaran kedua membuat Inggris harus pulang lebih dini dari Afrika Selatan dan yakin jika Inggris bersalah karena tak mampu menguasai permainan melawan tim muda Joachim Loew.

"Jelas sekali kami kehilangan semacam kualitas yang dibutuhkan untuk meraih sukses di level internasional. Kami tak mampu menahan bola sebaik tim negara lain, itu bukanlah rahasia," ujar .

"Itu tak hanya terjadi melawan Jerman. Selama jalannya turnamen kami tampak jauh di belakang negara papan atas lain dan ketika harus saling berhadapan, tim terbaiklah yang menang. Orang akan selalu membicarakan keputusan wasit menganulir gol Frank Lampard, namun terlihat amat jelas kalau kami tak cukup bagus."

"Hampir setiap tim yang saya bela - termasuk Inggris - selalu ingin memberi bola pada pemain depan secepat mungkin. Anda tak akan melangkah jauh dengan cara itu di level internasional. Semua tentang teknik, menahan penguasaan bola, umpan dan pergerakan."

"Kami tampaknya telah mengabaikan kemampuan teknik yang bagus karena kami terobsesi dengan mengirim bola dari belakang ke depan secepat mungkin. cara itu tak berlaku melawan tim papan atas," imbuh .

"Tak seorang pun memakai kostum Inggris lebih bangga dari saya namun kami harus menghadapi kenyataan. Kami tak cukup baik. Mungkin ini saatnya melihat kembali bagaimana kami mengajarkan anak-anak bagaimana caranya bermain."

"Mungkin kami telah membayar harganya karena memiliki liga terbaik di dunia." (espn/row)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT

LATEST UPDATE