Juara di Piala Dunia, Allegri Harap Angel Di Maria Tularkan Spirit Timnas Argentina ke Juventus
Editor Bolanet | 23 Desember 2022 21:51
Bola.net - Angel Di Maria mampu tampil cemerlang sehingga ia dapat kesuksesan bersama timnas Argentina dengan juara di Piala Dunia 2022. Atas performa impresif anak asuhnya itu, Massimiliano Allegri berpendapat hal tersebut merupakan kabar baik bagi Juventus.
Di Maria memainkan peran utama dalam kemenangan final epik negaranya melawan Prancis lewat adu penalti 4-2 (3-3) pada hari Minggu (18/12/2022) malam WIB. Lewat aksi pemain berusia 34 tahun, Argentina meraih hadiah penalti dan sanggup dieksekusi dengan baik oleh Lionel Messi.
Sebelumnya, Di Maria sempat mengalami cedera sehingga ia absen dalam dua pertandingan bersama La Albiceleste saat melawan Australia dan Kroasia. Ia kemudian tampil sejak menit pertama pada partai final, hingga ia diganti di menit 64.
Menit bermainnya selama di Qatar adalah kisah serupa yang dialaminya bersama Juventus. Bergabung bersama Bianconeri di musim panas lalu dengan status gratis, tetapi Di Maria hanya tampil selama 246 menit di Serie A sebelum berangkat ke Piala Dunia 2022.
Simak komentar Massimiliano Allegri di bawah ini.
Soroti Di Maria
Pelatih Juventus, Max Allegri mengaku senang atas pencapaian duo Argentina miliknya yaitu Angel Di Maria dan Leandro Paredes di Piala Dunia 2022. Menurutnya, kontribusi kedua pemain tersebut membuat La Albiceleste meraih gelar ketiganya di turnamen terakbar sepak bola.
Pelatih berusia 55 tahun yang pasti melihat kondisi fisik kedua anak asuhnya berangsur membaik terutama untuk Di Maria. Sebagaimana diketahui, sang pemain telah absen sebanyak 11 pertandingan bersama Juventus.
"Yang pasti mereka digembleng oleh kemenangan Piala Dunia ini. Dan mereka baik secara fisik, yang merupakan hal terpenting, terutama untuk Di Maria, yang memiliki beberapa masalah di paruh pertama musim," kata Allegri.
Persiapkan Diri
Kebugaran Di Maria bukan satu-satunya masalah Juventus, dengan pasukan Allegri tersingkir dari Liga Champions di babak penyisihan grup dan terpaut 10 poin dari pemuncak klasemen Serie A.
"Kami harus mempersiapkan diri dengan baik dan segera kembali ke atmosfer liga, karena dari 4 Januari hingga 5 Juni, kami tidak akan pernah berhenti."
"Kami harus sangat baik dalam mencoba memainkan 36 pertandingan, yang berarti mencapai final Liga Europa dan mencapai final Coppa Italia," tegasnya.
Sumber: FotMob
Penulis: Yoga Radyan
Baca Juga:
- Salt Bae Diinvestigasi FIFA Gara-gara Bisa Turun ke Lapangan saat Perayaan Argentina Jadi Juara Pial
- 5 Pemain Non-Eropa yang Bakal Jadi Rebutan Setelah Piala Dunia 2022
- 6 Pemain Eropa yang Bakal Jadi Rebutan Setelah Piala Dunia 2022
- 4 Alasan Klub Eropa Harus Takut dengan PSG Usai Piala Dunia 2022, Mbappe & Messi Ngeri!
- Menolak Lupa! Ini Fakta-Fakta Menarik Fase Gugur dan Final Piala Dunia 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Adrien Rabiot, Rekrutan Rp137 Miliar yang Mengubah Wajah AC Milan
Liga Italia 7 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan yang Pragmatis, Inter Milan yang Proaktif
Liga Italia 7 Januari 2026, 16:24
-
AC Milan dan Pola Mencetak Gol dari Shot on Target Pertama
Liga Italia 7 Januari 2026, 15:36
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52







