Maradona Sebut Icardi Tak Layak ke Timnas Argentina
Asad Arifin | 5 September 2017 18:06
Bola.net - - Legenda timnas Argentina, Diego Maradona, melancarkan sebuah kritik keras ihwal komposisi pemain Argentina saat ini. Maradona merasa penyerang Mauro Icardi tidak layak masuk dalam skuat.
Setelah sekian lama luput dari panggilan timnas Argentina, nama Icardi memang telah kembali masuk timnas. Pemain Inter Milan ini bahkan diturunkan selama 90 menit oleh pelatih Jorge Sampaoli pada laga melawan Uruguay.
Maradona pun mengecam pemanggilan Icardi yang baginya tidak lebih baik dari Gonzalo Higuain.
Saya rasa ada pemain yang lebih dari yang Sampaoli panggil. Tidak memanggil [Gonzalo] Higuain berarti melepas pemain yang luar biasa terutama jika Anda lantas menggantinya dengan Icardi, kecam Maradona kepada DiretcTV Sports.
Anda mengira akan menemukan [Gabriel] Batistuta baru. Icardi ada di timnas hanya kerena [Javier] Zanetti bertindak sebagai representasinya, sambung Maradona.
Maradona pun secara umum cukup khawatir dengan kondisi timnas Argentina pada saat ini. Pasalnya, Lionel Messi dan kolega terancam tidak bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2018 di Rusia.
Ketika saya melihat tim Argentina pada hari ini, maka saya merasa khawatir, tandasnya.
Saat ini, posisi Argentina memang tidak begitu bagus di babak Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL. La Celeste hanya berada di posisi ke-5 klasemen. Hanya ada empat negara yang akan lolos langsung ke Rusia. Negara peringkat ke-5 akan berjuang lewat babak play off.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSV Eindhoven vs Napoli: Kota Teknologi Bertemu Kota Seni di Liga Champions
Liga Champions 21 Oktober 2025, 16:25
-
Azzurri Patah Hati, Matias Soule Tolak Italia, Hatinya Hanya untuk Argentina
Piala Dunia 16 Oktober 2025, 10:39
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








