Menjadi Pahlawan Kamerun, Vincent Aboubakar Terinspirasi Dari Aksi Timnas Maroko!
Editor Bolanet | 28 November 2022 23:06
Bola.net - Timnas Kamerun mampu selamat dari kekalahan setelah bermain sama kuat dengan Serbia di Piala Dunia 2022. Vincent Aboubakar menjadi pahlawan yang membawa Kamerun bermain imbang 3-3 dengan Serbia pada Senin (28/11/2022).
Aboubakar yang masuk di menit 55, berhasil membuat perubahan signifikan dalam permainan Kamerun. Timnya yang tertinggal 3-1 dari Serbia, berhasil diselamatkan Aboubakar hanya 10 menit setelah dirinya masuk lapangan.
Aboubakar berhasil mencetak satu gol dan satu assist yang menyelamatkan Kamerun dari kekalahan. Aboubakar menyatakan penampilan apiknya melawan Serbia terinspirasi dari kemenangan wakil Afrika lainnya yakni timnas Maroko.
Kami (Kamerun) melihat bagaimana Maroko bermain dan kami menyadari anda harus bermain dengan tekad yang besar jika Anda ingin memenangkan pertandingan di turnamen ini (Piala Dunia 2022),” ujar Aboubakar dikutip dari Fotmob.
Berhasil Temukan Celah Serbia

Vincent Aboubakar mendapatkan gelar Man of the Match setelah menyelamatkan Kamerun dari kekalahan. Tak hanya itu, Aboubakar juga berhasil mencetak gol indah yang membuat Kamerun tampil lebih percaya diri hingga akhir laga.
Namun yang istimewa dari itu semua, Aboubakar hanya perlu 10 menit untuk membuat semua keajaiban itu terjadi. Namun Aboubakar menyatakan dirinya hanya menikmati ketika mendapatkan kesempatan masuk di menit 55.
Di luar rahasia Aboubakar yang tampil lepas, nyatanya pemain berusia 30 tahun tersebut mengetahui kelemahan pertahanan Serbia. Aboubakar yang memiliki kecepatan mencoba memanfaatkan fisik bek Serbia yang mulai kelelahan dengan beradu lari.
“Ketika saya masuk, saya mencoba untuk menikmatinya dan mencoba untuk melakukan langkah yang benar pada bek terakhir dan mereka kesulitan untuk mengikuti (kecepatan) saya." Ucap Aboubakar.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup G Piala Dunia 2022
Sumber: Fotmob dan Sofascore
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Itu Pandangan Keliru!
Piala Dunia 19 Desember 2025, 09:58
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Diprotes, Di Mana Letak Kesalahan Terbesar FIFA?
Piala Dunia 18 Desember 2025, 10:55
-
Meroket! Harga Tiket Piala Dunia 2026 Melonjak, Fans Murka, FIFA Dikecam Keras
Piala Dunia 12 Desember 2025, 05:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi PSG vs Paris FC 13 Januari 2026
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 03:10
-
Skor Barcelona vs Real Madrid: Serunya El Clasico, Babak Pertama Berakhir 2-2
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 03:00
-
Hasil Thailand U-23 vs Irak U-23: Skor 1-1, Gol Menit 85 Selamatkan Gajah Perang!
Asia 12 Januari 2026, 02:51
-
Prediksi Juventus vs Cremonese 13 Januari 2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Liverpool vs Barnsley 13 Januari 2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Bayern vs Wolfsburg: Luis Diaz dan Olise Bersinar, Die Roten Pesta 8 Gol!
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:29
-
Hasil Monchengladbach vs Augsburg: Kevin Diks Cetak Gol, Tuan Rumah Pesta 4-0
Bundesliga 12 Januari 2026, 02:08
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Tempat Menonton Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:46
-
Nonton Live Streaming Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:36
-
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:31
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
-
Man of the Match Fiorentina vs Milan: Dodo
Liga Italia 11 Januari 2026, 23:24
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

