Piala Dunia 2022: Begini Impian Luka Modric Mengakhiri Karier Sebagai Pesepakbola
Editor Bolanet | 14 Desember 2022 00:32
Bola.net - Luka Modric sudah memiliki rencana impian untuk gantung sepatu sebagai pesepakbola profesional. Dalam sesi konferensi pers jelang laga semifinal Piala Dunia 2022 melawan Argentina, Modric mengaku ingin pensiun saat mengenakan seragam Real Madrid.
Pemain berusia 37 tahun merupakan pemain vital dalam perjalanan kesuksesan Los Blancos pada beberapa musim terakhir. Namun, sayangnya kontrak Modric yang berakhir pada akhir musim ini masih belum dibicarakan oleh para direksi Real Madrid.
Luka Modric bak menjelma sebagai motor serangan timnas Kroasia di Piala Dunia 2022. Meski sudah memasuki usia uzur, kecerdasan serta kepiawaiannya mengolah si kulit bundar masih diandalkan Vatreni dalam mengusung misi ingin melaju ke babak final untuk kedua kalinya.
“Tentu saja, saya ingin pensiun di Madrid, saya sudah mengatakannya berkali-kali. Anda tidak bisa mengatakan apa pun untuk 100 persen, tapi itu adalah ide saya, dan itu adalah impian saya," ujar Modric dilansir dari laman 90min.
Masih Terbuka
Luka Modric kemudian ditanya apakah keputusan yang ia ambil tersebut akan ia lakukan sesudah ajang Piala Dunia 2022. Eks pemain Tottenham Hotspur itu menjawabnya dengan diplomatis.
"Apa yang terjadi selanjutnya, mari kita lihat, ada cukup waktu untuk membicarakan segalanya," kata Modric.
Profil Singkat Luka Modric
Modric bergabung dengan Real Madrid dari Tottenham pada tahun 2012. Dia telah menjadi bintang di Dinamo Zagreb sejak tahun 2003 dan membuat penampilan Piala Dunia pertamanya untuk Kroasia pada tahun 2006.
Total ia sudah mencatatkan 687 penampilan serta mencetak 75 gol an 121 assist selama menjalani karier profesionalnya sebagai pesepakbola di tiga klub tersebut.
Ia sudah meraih berbagai gelar bergengsi dan utamanya ia mampu mendapatkan gelar prestisius individu yaitu Ballon d'Or di tahun 2018.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Sumber: 90min
Penulis: Yoga Radyan
Baca Juga:
- Gagal Total di Piala Dunia 2022, Timnas Jerman Bentuk Kelompok Penasihat Baru
- Pernah Menang 3-0 Lawan Argentina, Bos Kroasia: Itu Masa Lalu!
- Syulit! Begini Curhatan Alisson Usai Brasil Tersingkir dari Piala Dunia 2022
- Ini Rapor 5 Pemain Termahal pada Piala Dunia 2022 Qatar Termasuk Kylian Mbappe
- Argentina vs Kroasia: 5 Rekor yang Bisa Dicetak Lionel Messi di Semifinal Piala Dunia 2022
- 5 Calon Pengganti Gareth Southgate di Timnas Inggris: Ada Nama Thomas Tuchel!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 11:13 -
Pengakuan Langka Luka Modric: Rafael Leao Adalah Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia!
Liga Italia 20 Oktober 2025, 08:17 -
Comeback Sempurna! 2 Gol Rafael Leao Bawa AC Milan Kudeta Puncak Klasemen Serie A
Liga Italia 20 Oktober 2025, 08:01 -
Real Madrid Membangun Kepercayaan Diri jelang El Clasico
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 06:00
LATEST UPDATE
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04