Review: Suarez Bawa Uruguay Gasak Peru
Editor Bolanet | 7 September 2013 11:43
Ujung tombak Luis Suarez menjadi bintang dalam laga ini dengan mencetak dua gol kemenangan La Celeste dalam laga ke-13 mereka di babak kualifikasi menuju Brasil.
Kedua tim langsung bertukar serangan sejak laga dimulai, namun mereka tetap gagal menembus pertahanan lawan masing-masing.
Uruguay akhirnya mendapat peluang membuka keunggulan kala mereka mendapat hadiah penalti dari wasit Patricio Loustau setelah Christian Ramos menjatuhkan Suarez di kotak terlarang. Bintang itu maju sendiri sebagai algojo dan berhasil menaklukkan penjaga gawang Peru, Raul Fernandez.
Menjelang peluit istirahat dibunyikan, salah seorang pemain Peru, Victor Yotun harus meninggalkan lapangan setelah mendapat kartu merah. Hasil 0-1 pun bertahan hingga interval pertama berakhir.
Di babak kedua, pertahanan Uruguay sempat dibuat kelabakan dengan serangan Peru yang tak ingin mendapat malu sebagai tuan rumah.
Sayangnya hal itu tak kunjung membuahkan hasil. Malah sang tamu yang akhirnya berhasil memperbesar keunggulan. Lagi-lagi Suarez menjadi aktornya. Tendangan pemain berjuluk El Pistolero itu menghujam jala tuan rumah.
Peru akhirnya berhasil menipiskan ketertinggalan lewat gol Jefferson Farfan. Tendangan bebas pemain asal Schalke 04 itu melaju mulus tanpa bisa dihalau Fernando Muslera. Hasil 1-2 untuk keunggulan Uruguay pun bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Meskipun meraih kemenangan, posisi Uruguay di klasemen tetap tak beranjak dari peringkat lima dengan 19 poin, tertinggal dua poin dari di posisi empat. Sementara bagi Peru, kekalahan ini menempatkan mereka di posisi tujuh klasemen dengan 14 poin. (bola/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Drama Enam Gol, Blaugrana Menang 4-2 di Praha
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:20
-
Hasil Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo Bawa The Blues Raih Kemenangan Tipis
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Hasil Bayern vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane Jadi Pembeda di Allianz Arena
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
LATEST UPDATE
-
Juventus vs Napoli: Statistik dan Fakta Menarik Jelang Duel 2 Tim Papan Atas
Liga Italia 25 Januari 2026, 06:00
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 25 Januari 2026, 05:46
-
Mike Maignan Segera Perpanjang Kontrak hingga 2031 di AC Milan: Ini Detailnya
Liga Italia 25 Januari 2026, 05:32
-
Juventus dan Nilai Tambah Youssef En-Nesyri untuk Lini Depan
Liga Italia 25 Januari 2026, 05:18
-
Arsenal vs Man Utd: Dominasi di Kandang atas sang Rival
Liga Inggris 25 Januari 2026, 05:00
-
Inter Milan dan Lonjakan Performa Lautaro Martinez di Serie A
Liga Italia 25 Januari 2026, 04:57
-
Inter Milan Tertarik Pulangkan Guglielmo Vicario ke Serie A
Liga Italia 25 Januari 2026, 04:55
-
Roma vs Milan: 3 Faktor Penentu Duel di Ibu Kota
Liga Italia 25 Januari 2026, 04:22
-
Roma vs Milan: Duel Papan Atas Penentu Arah Perburuan Scudetto Serie A
Liga Italia 25 Januari 2026, 04:09
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 25 Januari 2026
Voli 25 Januari 2026, 04:00
-
Man of the Match Bournemouth vs Liverpool: Dominik Szoboszlai
Liga Inggris 25 Januari 2026, 03:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




