Sesumbar Big Sam: Kalau Saya Pelatihnya, Inggris Juara Piala Dunia 2022!
Asad Arifin | 26 Oktober 2022 14:46
Bola.net - Pelatih kawakan Inggris, Sam Allardyce, optimis dengan peluang negaranya di Piala Dunia 2022. Menurut sosok yang punya julukan Big Sam itu, Timnas Inggris akan juara Piala Dunia 2022 jika dia pelatihnya.
Inggris menjadi unggulan di Piala Dunia 2022. Sebab, mereka meraih hasil yang sangat bagus di Euro 2020 lalu. Hanya saja, performa Inggris belakangan tengah menurun.
Timnas Inggris tidak pernah menang pada enam laga terakhir di semua ajang. Hasil itu membuat publik Inggris ragu dengan peluang pasukan Gareth Southgate mampu membawa trofi Jules Rimet dari Qatar.
Namun, sebuah optimisme diapungkan oleh Sam Allardyce. Manajer berusia 68 tahun itu menilai Inggris punya skuad yang sangat bagus dan kompetitif. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya soal komentar Big Sam di bawah ini ya Bolaneters.
Timnas Inggris Bisa Juara Piala Dunia 2022
Di tengah menurunnya optimisme publik Inggris soal peluang juara Piala Dunia 2022, Big Sam justru merasa optimis. Dia merasa Inggris punya komposisi pemain yang mumpuni untuk bersaing dan juara di Qatar.
"Ya, pasti (juara Piala Dunia 2022) dengan skuad ini. Tentu saja," kata Big Sam dikutip dari Sportbible.
Mantan manajer West Ham lantas mengurai seperti apa starting XI yang akan dipilihnya di Piala Dunia 2022 nanti. Big Sam akan memilih Jordan Pickford sebagai penjaga gawang.
"Reece James, Harry Maguire, Conor Coady, dan Luke Shaw di pertahanan. Declan Rice di lini tengah dan Jude Bellingham di sampingnya, bersama dengan Mason Mount. Harry Kane di depan, dan kami akan bermain dengan Bukayo Saka dan Phil Foden," tegasnya.
Kemajuan Pesat Timnas Inggris

Menurut Big Sam, dengan starting XI di atas dan dia sebagai pelatih, Inggris akan menjadi juara Piala Dunia. Selain itu, Big Sam juga makin optimis jika melihat kemajuan Inggris pada dua turnamen besar terakhir.
"Tentu saja, kemajuannya fantastis, tetapi selalu ada kekecewaan pada akhirnya," kata Big Sam.
"Semifinal Piala Dunia 2018, mereka tidak mencapai final akan tetapi perjalanannya fantastis. Perjalanan di Euro 2020 bahkan lebih baik, tentu saja, tetapi sayangnya mereka tidak melewati batas," tegas sosok yang juga pernah melatih Timnas Inggris itu.
Sumber: SportBible
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 4 Negara yang Paling Rajin Cetak Gol di Ajang Piala Dunia: Brasil Rawan Disusul Jerman
- Profil Kim Min-jae: Calon Bek Tangguh Korea Selatan di Piala Dunia 2022
- Profil Pascal Struijk: Pemain Keturunan Indonesia yang Masuk Skuad Awal Belanda di Piala Dunia 2022
- Profil Alexis Mac Allister: 'Si Jahe' dari Brighton yang Siap Bantu Lionel Messi Juara Piala Dunia 2
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Drawing Piala Dunia 2026: Pembagian Pot, Format, hingga Aturan Undian
Piala Dunia 5 Desember 2025, 19:43
-
Update Daftar Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 5 Desember 2025, 18:58
-
FIFA Terancam Digugat Soal Penghapusan Sanksi Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2026
Piala Dunia 28 November 2025, 10:37
-
FIFA Rilis Pembagian Pot Undian Piala Dunia 2026: Tuan Rumah Auto Masuk Pot 1
Piala Dunia 26 November 2025, 09:09
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

