Tanpa Neymar, Brasil Bisa Juara Copa America
Serafin Unus Pasi | 14 Juni 2019 17:00
Bola.net - Legenda Timnas Brasil, Cafu menyuarakan dukungan untuk para juniornya yang akan bertanding di Copa America 2019. Cafu percaya bahwa Timnas Brasil mampu menjadi juara Copa America tahun ini meski tanpa kehadiran Neymar.
Selecao sendiri memiliki target besar di Copa America 2019 ini. Mereka ingin menyudahi 12 tahun puasa gelar mereka untuk turnamen elit di Amerika Selatan tersebut.
Timnas Brasil akan memulai perjalanan mereka di Copa America besok. Mereka akan menghadapi Bolivia di pertandingan pertama Grup A Copa America 2019.
Namun pada turnamen ini, Brasil bermain dengan kaki pincang. Pasalnya sejumlah pemain utama mereka harus absen karena mengalami cedera.
Salah satu yang dipastikan absen adalah sosok Neymar. Pemain PSG itu mendapatkan cedera ligamen di pergelangan kakinya pada laga uji coba melawan Qatar minggu lalu, sehingga Tite memanggil Willian untuk menggantikan mantan pemain Barcelona itu.
Cafu mengakui bahwa kekuatan Brasil akan berkurang cukup drastis ketika mereka harus bermain tanpa Neymar. "Brasil telah kehilangan satu pemnain yang hebat, di mana pemain ini adalah pemain terpenting di Tim Nasional," buka Cafu kepada O Dia.
Baca testimoni lengkap sang legenda di bawah ini.
Ubah Taktik
Cafu meyakini bahwa Neymar sudah menjadi pusat permainan Brasil dalam beberapa tahun terakhir. Untuk itu ia yakin permainan Timnas Brasil harus berubah untuk mengatasi absennya Neymar ini.
"Absennya Neymar sedikit banyak akan membuat taktik Brasil berubah, karena Tite harus membangun timnya tanpa Neymar sebagai pusat permainan mereka."
"Namun saya percaya bahwa absennya Neymar ini tidak akan menghalangi tim ini berprestasi. Mereka akan memainkan permainan yang hebat dan saya yakin Brasil akan memenangkan gelar juara ini." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Brasil vs Senegal: Estevao dan Casemiro Bawa Selecao Raih Kemenangan di London
Piala Dunia 16 November 2025, 01:16
-
Saat Semua Meragukan Neymar, Casemiro Pasang Badan: Dia Masih yang Terbaik!
Liga Inggris 14 November 2025, 10:24
-
Misi Carlo Ancelotti: Pulihkan Percikan Vinicius Junior Bersama Timnas Brasil
Piala Dunia 13 November 2025, 05:45
-
Kenal Neymar Sejak Dulu, Casemiro Maju Pasang Badan!
Piala Dunia 11 November 2025, 20:06
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







