Toni Kroos Sebut Jerman Lebih Kuat dari Tahun 2014
Asad Arifin | 7 Juni 2018 20:04
Bola.net - - Skuat timnas Jerman yang akan berlaga di Piala Dunia 2018, diklaim lebih kuat dibanding dengan Jerman yang sukses jadi juara Piala Dunia 2018. Hal itu dinyatakan oleh gelandang Jerman, Toni Kroos.
Pada skuat Jerman tahun 2018, masih ada beberapa nama yang jadi pilar di tahun 2014 lalu. Kroos adalah salah satu diantaranya.
Selain itu, ada juga Mesut Ozil, Mats Hummels, Jerome Boateng, Thomas Muller, Sami Khedira hingga Manuel Neuer. Jerman juga masih dilatih oleh sosok yang sama yakni Joachim Loew. Tapi, tetap ada beberapa pemain pilar yang sudah tidak ada.
Saat itu kami punya Philipp [Lahm], Miroslav [Klose] dan Bastian [Schweinsteiger], yang merupakan pilar dari tim. Saya pikir kami setara dengan tim 2014, jika tidak lebih baik, ucap Kroos di situs resmi DFB.
Itu akan tergantung seperti apa semangat bermain yang kami hasilkan, sambungnya.
Yakin Pada Kualitas Neuer

Neuer hampir absen di sepanjang musim 2017/18 bersama Bayern Munchen. Tapi, dia tetap masuk dalam skuat Jerman. Terkait hal ini, Kroos sama sekali tidak ragu pada kualitas yang dimiliki kiper 32 tahun.
Bagi saya, Neuer sama bagusnya dengan saat sebelum cedera.
Tentu saja, dia sudah cukup lama tidak bermain, bahkan dalam waktu yang sangat lama. Saya tidak tahu seberapa lama kiper bisa kembali ke performanya. Cedera paling lama saya hanya dua bulan. Tapi, saya tidak melihat kemampuannya menurun, tegas Kroos.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











