Cedera, Balotelli Batal Perkuat Azzurri
Editor Bolanet | 5 Oktober 2011 20:15
Pemain berusia 21 tahun itu tak ikut latihan hari Rabu pagi setelah sehari sebelumnya mengalami cedera si kamp latihan Italia di Coverciano dan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat.
Dokter tim Italia, Enrico Castellacci, mengatakan bahwa cedera yang dialami Balotelli membuat Super Mario harus absen pada dua laga Italia menghadapi Serbia dan Irlandia Utara.
Cedera Balotelli menjadi pukulan bagi pelatih timnas Italia Cesare Prandelli yang sebelumnya dilanda problem kebugaran karena Giampaolo Pazzini cedera kaki dan Giuseppe Rossi cedera lutut.
Balotelli punya masalah saat latihan kemarin. Setelah berbicara dengan Manchester City kami memutuskan untuk mengirim dia pulang (ke Manchester), kata Castelacci seperti dilansir Team Talk.
Tentang kondisi Pazzini dan Rossi, Castelacci mengatakan, Pazzini lebih baik dan telah sedikit demi sedikit akan pulih. Meski demikian, ia akan melanjutkan recovery di Milan,
Sedangkan untuk Rossi, kami mulai melakukan terapi pada lututnya dan sudah mulai lebih baik pagi tadi (Rabu, WIB). Dia akan dilihat kembali kondisinya apakah siap berangkat ke Belgrade (lawan Serbia),
Kondisi Balotelli, Pazzini, dan Rossi tersebut membuat Prandelli hanya punya dua pilihan di lini depan, yakni Antonio Cassano dan Sebastian Giovinco.
Italia sendiri telah dipastikan lolos ke putaran final Piala Eropa 2012 namun Prandelli tetap mematok target kemenangan pada dua laga sisa kualifikasi lawan Serbia dan Irlandia Utara untuk mempertahankan predikat tak terkalahkan di Grup C. [initial]
PIALA EROPA - Cedera Criscito Tak Perkuat Azzurri (tt/zul)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
AC Milan Fokus Menambah Kekuatan di Jantung Pertahanan, Bukan Menguranginya
Liga Italia 6 November 2025, 17:00
-
Pemain-Pemain Barcelona yang Pantas Bermain untuk Real Madrid? Lamine Yamal Ditolak!
Liga Spanyol 6 November 2025, 16:51
-
Dua Hal yang Tersisa dari Laga Imbang Club Brugge 3-3 Barcelona
Liga Champions 6 November 2025, 16:41
-
Bagaimana Spalletti Membangun Kembali Mentalitas yang Hilang di Juventus
Liga Italia 6 November 2025, 16:36
-
Daftar Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026
News 6 November 2025, 16:35
-
Gercep! MU Coba Bajak Bintang Nottingham Forest Ini di Januari 2026
Liga Inggris 6 November 2025, 16:16
-
Mau Mantan Striker Barcelona Ini, MU Harus Siap Uang Segini
Liga Inggris 6 November 2025, 16:04
-
Luke Shaw, Dulu Pesakitan, Kini Jadi Dinding Kokoh di Pertahanan MU
Liga Inggris 6 November 2025, 15:42
-
Skuad Valentino Rossi Bakal 'Lakukan Segala Cara' demi Gaet Pedro Acosta di MotoGP 2027
Otomotif 6 November 2025, 15:37
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17







