Hasil Pertandingan Jerman vs Latvia: Skor 7-1
Yaumil Azis | 8 Juni 2021 03:36
Bola.net - Timnas Jerman menutup persiapan jelang Euro 2020 dengan kemenangan telak atas Latvia dalam laga uji coba yang digelar di Esprit Arena, Selasa (8/6/2021). Die Panzer memenangkan pertandingan dengan skor 7-1.
Keran gol Jerman dibuka pemain Atalanta, Robin Gosens, pada menit ke-19 dengan memanfaatkan assist dari Kai Havertz. Dua menit berselang, Ilkay Gundogan ikut membubuhkan namanya di papan skor dan membuat Jerman unggul 2-0.
Unggul dua gol tidak membuat Jerman mengurangi serangan. Mereka malah mendapatkan gol ketiganya pada menit ke-27 melalui aksi bintang Bayern Munchen, Thomas Muller. Kali ini, Gosens bertindak sebagai pemberi assist.
Kiper Latvia, Roberts Ozols, turut menyumbangkan gol buat Jerman pada menit ke-39. Babak pertama ditutup oleh aksi Serge Gnabry yang berhasil mencetak gol berkat bantuan dari Mats Hummels.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Babak Kedua
Lima menit setelah babak kedua dimulai, Jerman kembali mendapatkan gol lewat aksi Timo Werner yang masuk sebagai pengganti. Pada titik ini, harapan Latvia untuk memenangkan pertandingan sudah pupus. Mereka hanya perlu mencari cara agar tidak keluar dari lapangan dengan perasaan malu total.
Pada menit ke-75, Latvia mendapatkan kesempatan untuk mengurangi rasa malunya lewat gol Aleksejs Saveljevs. Sedihnya, gawang mereka kembali dibobol Jerman semenit berselang melalui aksi Leroy Sane.
Parade gol akhirnya berhenti sampai di sini. Jerman mulai mengendurkan serangan, sementara Latvia tampak kehilangan upaya untuk mencetak gol. Pertandingan pun berakhir dengan kemenangan telak Jerman 7-1.
Susunan Pemain
Jerman (3-4-3): Manuel Neuer (c); Matthias Ginter, Mats Hummels. Antonio Rudiger (Niklas Sule 61'); Joshua Kimmich, Toni Kroos, Ilkay Gundogan (Emre Can 61'), Robin Gosens (Christian Gunter 61'); Kai Havertz (Timo Werner 46'), Thomas Muller (Jamal Musiala 76'), Serge Gnabry (Leroy Sane 46').
Latvia (4-2-3-1): Roberts Ozols; Vladislavs Fjodorovs, Antonijs Cernomordijs (c), Marcis Oss (Igors Tarasovs 46'), Raivis Andris Jurkovskis; Eduards Emsis, Kriss Karklins (Raimonds Krollis 61'); Arturs Zjuzins (Aleksejs Saveljevs 68'), Davis Ikaunieks (Vitalijs Maksimenko 46'), Andrejs Ciganiks (Alvis Jaunzems 68'); Roberts Uldrikis (Renars Varslavans 80').
Baca Juga:
- 10 Wonderkid yang Siap Pamer Kesaktian di Euro 2020
- Gelar Juara Euro 2020 untuk Jerman si Spesialis Turnamen, Ini 5 Alasannya
- Pemain Chelsea Ini Bakal Jadi Momok untuk Jerman di Partai Pembuka Euro 2020
- Hasil Pertandingan Jerman vs Denmark: Skor 1-1
- Batal Tinggalkan Chelsea pada Januari Lalu, Antonio Rudiger: Keputusan Terbaik dalam Hidup
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









