Bahagia di Real Madrid, Marco Asensio Tolak Pindah ke Liverpool
Serafin Unus Pasi | 24 Mei 2019 17:20
Bola.net - - Harapan Liverpool untuk mengakuisisi Marco Asensio dipastikan buyar. Winger Real Madrid itu menyebut ia masih bahagia di Ibukota Spanyol sehingga ia ingin bertahan lebih lama di sana.
Winger 23 tahun tersebut memang tengah mengalami periode yang sulit di Real Madrid. Ia hanya mampu membuat enam gol dan tujuh assist dari total 44 penampilan di skuat Los Blancos musim kemarin.
Liverpool sendiri menyadari situasi Asensio tersebut. Mereka dikabarkan ingin menawarkan jalan keluar bagi winger Timnas Spanyol itu dengan bergabung dengan tim mereka musim depan.
Namun harapan Liverpool itu dipastikan buyar karena Asensio mengindikasikan ingin bertahan di Real Madrid. "Musim yang rumit dan penuh dengan kesulitan telah berakhir," tulis Asensio di akun instagramnya baru-baru ini.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Performa di Bawah Standard
Asensio mengakui bahwa baik dirinya atau rekan-rekan setimnya tidak bermain dengan optimal di sepanjang musim kemarin.
Untuk itu ia berjanji bahwa ia dan rekan-rekan setimnya akan berbenah musim depan agar mereka kembali ke jalur perebutan juara.
"Musim ini kami berada di level yang jauh dari yang pantas didapatkan oleh para penggemar kami. Kami harus bangkit dan menjadi lebih baik untuk musim depan."
Demi Fans
Asensio menegaskan bahwa ia dan rekan-rekannya akan bekerja keras demi para fans, agar mereka bisa bangga dengan skuat Los Blancos musim depan.
"Kami akan memberikan segenap kemampuan kami agar para pendukung Madrid dapat dengan gembira mendukung tim mereka."
"Kami juga ingin membalas dukungan dan cinta tulus mereka kepada kami, dan kami berjanji akan memperbaharui energi kami untuk memenangkan semua trofi musim depan. Madrid akan selalu bangkit, dan Hala Madrid!" tutup sang winger.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







