Bale Dianggap Tak Layak Gantikan Ronaldo
Dimas Ardi Prasetya | 4 Januari 2019 21:27
Bola.net - - Eks striker Real Madrid Predrag Mijatovic menganggap Gareth Bale tidak layak untuk menggantikan posisi Cristiano Ronaldo sebagai pemimpin tim.
Selama hampir satu dekade, Ronaldo menjadi sosok pemimpin di skuat El Real. Pria asal Portugal ini bahkan menjadi pusat permainan Los Blancos.
Akan tetapi Ronaldo sekarang sudah hengkang dari Santiago Bernabeu. Madrid pun kehilangan sosok pemimpin besar, yang bisa memberikan mereka banyak gol maupun mengubah hasil akhir sebuah pertandingan.
Madrid tak mendatangkan pengganti Ronaldo. Jadi mereka harus bergantung kepada pemain yang ada. Lebih spesifiknya yakni Bale.
Kritikan Mijatovic
Sayangnya Bale sendiri kurang bisa terlalu diandalkan. Sebab pemain asal Wales ini kerap cedera.
Eks pemain Tottenham ini akhirnya mendapat kritikan dari Mijatovic. Ia melihat Bale kurang cocok jadi pengganti CR7.
"Soal Bale ini memang sungguh disayangkan," buka Mijatovic kepada El Larguero.
"Saya suka kepadanya, tetapi ia sama sekali tidak menjadi pemimpin di tim seperti Real Madrid setelah kepergian Cristiano. Ini mengkhawatirkan bahwa ia sering cedera," keluhnya.
Belanja Pemain
Sepeninggal Ronaldo, Madrid kesulitan untuk bisa mencetak banyak gol. Mereka juga sempat kesulitan untuk bisa meraih kemenangan secara konsisten.
Mijatovic mengaku prihatin dengan situasi yang dialami oleh Madrid musim ini. "Saya merasa sulit untuk menonton Real Madrid tahun ini," katanya.
"Mereka bagus di babak pertama dan ketika kami semua berpikir mereka akan melanjutkan, ada babak kedua yang menghancurkan dan tidak ada permainan," cetusnya.
Setelah beraktivitas dengan minim pada musim panas kemarin, dan dengan prestasi yang tak terlalu bagus, ada kemungkinan Madrid akan berusaha mendatangkan pengganti Ronaldo pada bursa transfer Januari ini. Akan tetapi Mijatovic tidak yakin Los Blancos akan mengeluarkan banyak uang di bursa transfer musim dingin ini.
"Saya pikir Madrid tidak akan melakukan perekrutan pemain lagi. Merekrut pemain yang bisa menawarkan performa yang baik akan sulit," tandasnya.
Berita Video
Berita video statistik Manchester City vs Liverpool pada laga pekan ke-21 Premier League 2018-2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





