Barcelona Berencana Pulangkan Pierre-Emerick Aubameyang sebagai Pemain Pinjaman
Abdi Rafi Akmal | 29 Maret 2023 14:40
Bola.net - Rencana Barcelona memulangkan Pierre-Emerick Aubameyang belum berubah sejak Januari 2023 lalu. Jelang musim panas 2023 ini, Barcelona akan mencoba meminjamnya dari Chelsea.
Aubameyang saat ini menjalani musim pertama yang teramat buruk di Stamford Bridge. Pemain berusia 33 tahun ini baru bermain sebanyak 18 kali.
Bukan hanya itu, Aubameyang dicoret dari skuad resmi Chelsea di Liga Champions. Keputusan itu diambil karena Chelsea harus mendaftarkan para pemain baru yang datang di pertengahan musim ini.
Padahal, karier Aubameyang sebelum ke Chelsea baik-baik saja. Eks pemain Arsenal ini dengan cepat menjadi pemain favorit publik Camp Nou.
Mesin Gol

Aubameyang datang ke Barcelona pada Januari 2022. Walaupun baru datang di pertengahan musim 2021/2022, dirinya cepat beradaptasi untuk jadi mesin gol Barcelona.
Bagaimana tidak, pemain timnas Gabon ini tercatat sudah melesakkan 13 gol dari 24 pertandingan di seluruh kompetisi.
Barcelona yakin, kemampuan ini masih melekat dirinya, terlepas dari musim yang buruk bersama Chelsea.
Hanya Pinjaman
Namun menurut laporan Sport, Barcelona tidak akan menebus Aubameyang dari Chelsea. Barcelona hanya berniat meminjamnya selama satu musim.
Bagi Barcelona, peminjaman menjadi opsi terbaik yang bisa mereka lakukan di tengah kondisi finansial yang tidak stabil.
Lagipula dengan meminjamnya selama satu musim, Aubameyang langsung akan berstatus tanpa klub.
Sebab, kontraknya di Chelsea akan habis di akhir musim 2023/2024 atau bertepatan dengan masa peminjaman di Barcelona berakhir. Dengan begitu, Barcelona dapat memboyongnya secara gratis.
Masih Berminat
Keinginan Barcelona ini dibalas positif oleh Aubameyang. Sang pemain masih berminat untuk balik ke Barcelona.
Laporan yang sama menjelaskan, Aubameyang memahami masalah finansial yang ada di Barcelona. Ia rela untuk memangkas gajinya dan disesuaikan dengan kondisi klub.
Sumber: Sport
Klasemen La Liga 2022/2023
Baca Juga:
- 10 Pemain Bakal Ditendang Chelsea di Akhir Musim: Butuh Uang Cepat, Aubameyang Hatinya tak di London
- Kabar Baik Barcelona! Chelsea Bakal Putus Kontrak Pierre-Emerick Aubameyang
- 4 Pemain Chelsea yang Bisa Dibawa Thomas Tuchel Jika Jadi Manajer Bayern Munchen: Reuni Lagi dengan
- Barcelona Susun Rencana Pemulangan Pierre-Emerick Aubameyang di Musim Panas 2023
- Pierre-Emerick Aubameyang Tiba-tiba Ada di Ruang Ganti Barcelona! Sebuah Kode?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Siap Permanenkan Rashford, tapi Terbentur Satu Syarat Berat Ini!
Liga Spanyol 2 November 2025, 14:01
-
Flick Bongkar Borok Barca: Lini Serang Statis, Lini Belakang Lembek!
Liga Spanyol 2 November 2025, 13:45
-
Real Madrid Bidik Wonderkid RB Salzburg, Calon Pengganti Vinicius Jr?
Liga Spanyol 2 November 2025, 13:40
-
Rahasia Gol Jude Bellingham Terbongkar! Alonso: Kami Latih Dia di Posisi Itu!
Liga Spanyol 2 November 2025, 13:27
-
Berapa Gol yang Akan Dicetak Kylian Mbappe di Akhir Musim? Ini Kata Xabi Alonso!
Liga Spanyol 2 November 2025, 13:18
LATEST UPDATE
-
Juara Chennai Open 2025, Janice Tjen Akhiri Puasa Gelar Indonesia di WTA Usai 23 Tahun
Tenis 2 November 2025, 21:58
-
Man of the Match Hellas Verona vs Inter Milan: Hakan Calhanoglu
Liga Italia 2 November 2025, 21:20
-
Klasemen Pembalap JuniorGP 2025, Veda Ega Pratama di Peringkat Berapa?
Otomotif 2 November 2025, 20:51
-
Klasemen Pembalap European Talent Cup 2025, Kiandra Ramadhipa di Peringkat Berapa?
Otomotif 2 November 2025, 19:43
-
Greg Nwokolo Nilai Thomas Doll Cocok jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 2 November 2025, 18:33
-
Hasil Race 1 JuniorGP Catalunya 2025: Veda Ega Pratama Tembus 6 Besar, Jesus Rios menang
Otomotif 2 November 2025, 17:38
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36









