Barcelona Resmi Rekrut Bek Belia dari Boca Juniors, Siapa Dia?
Ari Prayoga | 5 Februari 2020 03:54
Bola.net - Klub raksasa Spanyol, Barcelona mengumumkan bahwa mereka telah resmi merekrut bek muda bernama Santiago Ramos Mingo dari klub top Argentina, Boca Juniors.
Lewat laman resmi mereka, Barcelona menyatakan bahwa Ramos Mingo digaet secara gratis dan mendapat kontrak selama tiga tahun. Pemain 18 tahun itu bakal dimasukkan ke tim Barcelona B.
Guna memagari Ramos Mingo, Barcelona memasang klausul buyout senilai 60 juta euro dan bisa meningkat hingga 100 juta euro ketika ia berhasil menembus tim utama.
Siapa Itu Mingo Ramos?
Mingo Ramos merupakan produk jebolan akademi Boca Juniors, tim yang ia perkuat sejak 2015 lalu. Tak hanya itu, ia juga diketahui berposisi sebagai bek tengah.
Kerap dimainkan pada sisi kiri di sektor bek tengah, Ramos Mingo dikenal karena memiliki duel udara yang kuat.
Musim lalu Ramos Mingo kebanyakan bermain untuk tim cadangan Boca Juniors. Tak hanya itu, Ramos Mingo juga sempat dimasukkan untuk skuad Copa Libertadores.
Rekrutan Muda Barcelona
Sepanjang jendela transfer Januari kemarin, Barcelona menggaet sejumlah pemain muda, dimulai ketika mereka merekrut Rey Manaj yang juga dimasukkan ke tim B.
Selanjutnya, Barcelona berhasil mengamankan tanda tangan dari dua remaja, yakni Francisco Trincao dan Matheus Fernandes.
Tim Barcelona B juga menjalin kesepakatan dengan Juventus perihal pertukaran pemain yang melibatkan Alejandro Marques dan Matheus Pereira.
Sumber: FC Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








