Barcelona Sepakati Transfer Memphis Depay?
Serafin Unus Pasi | 5 September 2020 22:40
Bola.net - Klub La Liga, Barcelona nampaknya akan segera mengumumkan pembelian terbaru mereka. El Blaugrana dilaporkan akan mencoba untuk merekrut Memphis Depay dari Lyon.
Barcelona diketahui melakukan cuci gudang di musim panas ini. Pelatih baru mereka, Ronald Koeman ingin membangun skuat baru di Barcelona agar mereka bisa kompetitif untuk beberapa tahun ke depan.
Salah satu posisi yang ingin diperkuat Koeman adalah lini serang. Ia butuh amunisi baru setelah ia berencana mendepak Luis Suarez di musim panas ini.
La Vanguardia mengklaim bahwa Barca akan segera mendapatkan penyerang baru mereka. El Blaugrana akan mengambil Memphis Depay dari Lyon.
Simak situasi transfer Depay selengkapnya di bawah ini.
Rekomendasi Koeman
Menurut laporan tersebut, Koeman adalah sosok yang minta dibelikan Depay di musim panas ini.
Koeman menyukai gaya bermain Depay. Karena ia bisa bermain sebagai pemain sayap sekaligus menjadi penyerang tengah.
Koeman percaya mantan anak asuhnya itu bisa memberikan kontribusi yang besar bagi skuat Barca di musim depan.
Mahar Terjangkau
Lebih lanjut, Barca diberitakan tidak perlu keluar uang banyak untuk transfer Depay.
Sang penyerang dibeli dengan harga 25 juta Euro. Dan pihak Lyon sudah menyepakati mahar itu.
Jadi sang pemain bisa menuntaskan transfernya ke Camp Nou dalam waktu dekat ini.
Empat Pemain
Sejauh ini sudah ada empat pemain yang merapat ke Barcelona.
Mereka adalah Pedri, Francisco Trincao, Matheus Fernandes dan Miralem Pjanic.
(La Vanguardia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








