Barcelona Susun Rencana Pemulangan Neymar
Serafin Unus Pasi | 17 Maret 2020 22:00
Bola.net - Klub La Liga, Barcelona masih berambisi untuk memulangkan Neymar dari PSG. Mereka diberitakan tengah menyusun rencana agar pemain Timnas Brasil itu kembali ke Camp Nou musim depan.
Neymar yang digadang-gadang akan menjadi ikon baru Barcelona memutuskan hengkang dari Camp Nou di tahun 2017. Ia pindah ke PSG pada saat itu sembari memecahkan rekor transfer dunia.
Di musim panas tahun lalu, Barca sempat secara terbuka menyatakan ingin memulangkan Neymar. Namun upaya mereka itu menemui kegagalan.
Mundo Deportivo mengklaim bahwa Barcelona belum menyerah. Mereka memutuskan untuk kembali mengejar sang pemain di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Neymar selengkapnya di bawah ini.
Desakkan Messi
Menurut laporan tersebut, Barcelona diberitakan cukup ngotot untuk mendatangkan Neymar atas desakkan Lionel Messi.
Messi diberitakan tengah tidak bahagia di Barcelona, dan ia diberitakan sudah mengancam untuk meninggalkan Barca di musim panas nanti.
Untuk itu Barca tidak punya pilihan lain selain mencoba untuk mewujudkan keinginan La Pulga di musim panas nanti.
Pikirkan Skema
Menurut laporan tersebut, Barcelona saat ini tengah menyusun skema untuk memulangkan Neymar.
Musim lalu mereka gagal memulangkan Neymar karena masalah dana. Pasalnya PSG mematok harga 200 juta Euro untuk transfer sang penyerang.
Untuk menyiasati situasi tersebut, Barcelona akan meminta Neymar untuk mematahkan kontraknya yang menghabiskan dana masih di bawah 200 juta Euro lalu mereka menggaetnya.
Performa Apik
Musim ini Neymar menunjukkan performa yang apik di lini serang Barcelona.
Sang penyerang membuat total 18 gol dan 10 assist dari 22 penampilan untuk Les Parisien.
(Mundo Deportivo)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






