Bungkam Barcelona, Zidane Tegaskan Real Madrid Layak Menang di El Clasico
Aga Deta | 11 April 2021 11:00
Bola.net - Hasil manis dipetik Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam ajang La Liga. Hasil ini membuat pelatih Los Blancos Zinedine Zidane sangat senang.
Madrid menjamu Barcelona di Stadion Alfredo Di Stefano, Minggu (11/4/2021) dini hari WIB. Pertandingan ini dimenangkan tuan rumah dengan skor 2-1.
Gol kemenangan Los Blancos dicetak oleh Karim Benzema dan Toni Kroos. Sementara Barcelona memperkecil kedudukan lewat Oscar Mingueza.
Hasil ini membuat Madrid naik ke puncak klasemen sementara La Liga dengan 66 poin. Sementara Barcelona tergeser ke posisi ketiga dengan 65 poin.
Layak Menang
Zidane sangat senang dengan kemenangan yang diraih Madrid. Pelatih asal Prancis itu merasa timnya layak meraih kemenangan ini.
“Kami telah mengontrol jalannya permainan dan kami sudah selayaknya meraih kemenangan ini," kata Zidane di situs resmi klub.
"Kami mendapatkan peluang-peluang untuk mencetak gol ketiga dan keempat."
Laga Berat
Meski berhasil menang, Zidane mengaku laga kontra Barcelona tidak berjalan mudah. Sebab, Barcelona juga bermain dengan sangat baik dalam pertandingan ini.
"Kami sempat mengalami kesulitan karena laga ini sangatlah berat, sama seperti saat menghadapi Liverpool, tapi itu normal melawan tim-tim seperti mereka. Ini adalah satu kemenangan yang sudah selayaknya bagi Real Madrid," pungkasnya.
Sumber: Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









