Cabut dari Barcelona, Gerard Pique Pindah ke Madrid?
Serafin Unus Pasi | 28 September 2022 22:15
Bola.net - Ada spekulasi baru terkait masa depan Gerard Pique. Bek veteran Barcelona itu dilaporkan akan pindah klub di akhir musim nanti.
Satu dekade terakhir, Pique punya peran yang krusial di Barcelona. Ia menjadi salah satu pilar andalan Las Azulgrana di lini pertahanan mereka.
Namun beredar kabar bahwa Pique bakal didepak Barcelona di akhir musim ini. Sang bek dikabarkan sudah tidak masuk dalam proyeksi Xavi untuk skuat Barcelona.
Dilansir OK Diario, Pique kemungkinan besar akan tetap melanjutkan karirnya di Spanyol. Ia dikabarkan akan pindah ke Kota Madrid di musim depan.
Simak situasi transfer Pique di bawah ini.
Pindah ke Ibukota
Menurut laporan tersebut, Pique kemungkinan besar akan melanjutkan karirnya di Kota Madrid. Raksasa La Liga, Atletico Madrid dikabarkan berencana merekrutnya.
Diego Simeone dilaporkan tidak puas dengan barisan bek Atletico Madrid. Ia menilai para bek Atletico banyak yang underperform.
Itulah mengapa ia terarik merekrut Pique. Ia menilai sang bek punya jam terbang yang tinggi dan performa yang stabil, sehingga ia tertarik untuk merekrutnya.
Buka Pembicaraan
Laporan itu mengklaim bahwa manajemen Atletico Madrid sudah bergerak untuk mengamankan jasa Pique.
Mereka sudah berbicara dengan agen sang bek. Mereka sudah mengutarakan ketertarikan merekrut sang bek.
Proses pembicaraan ini masih berada di tahap awal. Namun Atletico dilaporkan optimistis bisa menuntaskan transfer ini.
Kurangi Beban Gaji
Barcelona sendiri dilaporkan tidak akan menghalangi kepindahan Pique ke Atletico Madrid.
Ini dikarenakan sang bek memiliki gaji yang besar jadi kepergiannya akan membantu untuk mengurangi beban gaji mereka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







