Carles Puyol Jelaskan Alasan Penolakan Jadi Direktur Olahraga Barcelona
Ari Prayoga | 14 Oktober 2019 00:44
Bola.net - Carles Puyol lagi-lagi menjelaskan alasan mengapa dirinya menolak tawaran untuk menjadi direktur olahraga di mantan klubnya, Barcelona.
Keputusan Puyol ini cukup mengejutkan, mengingat bekerja untuk Barca adalah impian setiap mantan pemain mereka. Namun Puyol harus menolak tawaran tersebut.
Kala itu Puyol mengungkapkan bahwa ia memberikan penolakan karena merasa terlalu sibuk dengan proyek lain yang sedang dijalaninya.
Penegasan Carles Puyol
Puyol memang disibukkan dengan beberapa proyek, termasuk menjadi brand ambassador turnamen Danone Nations Cup yang kini sedang dijalaninya.
"Saya rasa pernyataan saya sudah sangat jelas, Anda tak bisa mengartikannya lebih jauh lagi," tegas Puyol dalam konferensi pers seperti dikutip Sport.
"Saya berada dalam momen ketika saya mengembangkan proyek anyar, proyek selanjutnya akan keluar dalam beberapa hari dan akan berhubungan dengan Danone Nations Cup, berkaitan dengan sepak bola dan nilai," sambungnya.
"Sebuah program online yang diciptakan bagi ayah dan ibu yang ingin menghabiskan waktu dengan anak-anak mereka," jelas Puyol.
Bukan Waktu yang Tepat
Lebih lanjut, Puyol menegaskan bahwa penolakannya bukan didasari kegusaran dirinya melihat taktik Barca di bursa transfer pemain belakangan ini.
Barca memang terus dikritik karena kebijakan transfer yang buruk dalam beberapa tahun terakhir. Mereka tak lagi mengandalkan produk La Masia, justru lebih sering membeli pemain-pemain jadi dengan harga mahal.
"Saya masih memiliki beberapa proyek lagi. Saya sudah mengerjakannya selama berbulan-bulan dan saya rasa ini bukan waktunya untuk meninggalkan mereka. Ini bukan waktunya untuk bergabung dengan Barca," tegasnya.
Sumber: Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

