Dikalahkan Cadiz, Real Madrid Harus Segera Bangkit
Serafin Unus Pasi | 18 Oktober 2020 06:49
Bola.net - Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois meminta rekan-rekan setimnya untuk tidak terlalu kecewa usai dikalahkan Cadiz. Ia ingin pasukan Los Blancos bangkit dan segera kembali ke jalur yang tepat.
Dini hari tadi, Real Madrid mendapatkan hasil yang buruk. Untuk pertama kalinya di musim ini, El Real tumbang di ajang La Liga.
Adalah tim promosi, Cadiz yang memberikan kekalahan perdana Los Blancos di ajang La Liga. Gol semata wayang Anthony Lozano cukup membungkam sang juara bertahan dini hari tadi.
Courtois menyebut timnya tidak perlu terlalu kecewa dengan kekalahan itu. "Sebuah kekalahan terkadang bagus untuk menjadi tamparan agar kami bangun," buka Courtois di laman resmi Real Madrid.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Harus Bangkit
Courtois menyebut bahwa timnya memang layak kalah di laga dini hari tadi. Jadi ia merasa timnya harus bekerja keras agar bisa kembali ke jalur kemenangan.
"Kami harus kembali bekerja keras, kami harus menyadari hal-hal di mana kami bermain buruk dan mencoba untuk memperbaikinya."
"Kami akan membahas kekalahan ini besok secara internal. Di sesi latihan kemarin, ke-20 pemain kami tidak bisa berlatih bersama, dan karena jeda internasional membuat kami tidak bisa berlatih bersama. Namun saya rasa itu bukan alasan."
Tidak Perlu Kecewa
Lebih lanjut, Courtois mendesak timnya untuk tidak terlalu kecewa. Ia ingin timnya bangkit karena El Real ditunggu sejumlah laga sulit setelah ini.
"Kami tidak perlu terlalu baper di pertandingan ini. Ini adalah sebuah kekalahan meski seharusnya kami meraih kemenangan di laga kandang kami."
"Namun sekarang akan ada banyak pertandingan datang dengan cepat. Jadi kami harus kembali ke performa terbaik kami." ujarnya.
Laga Berikutnya
Real Madrid akan melakoni laga perdana mereka di Liga Champions pada tengah pekan ini.
Mereka akan menjamu wakil Ukraina, Shakhtar Donetsk.
(Real Madrid FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







