Dikatikan Bakal Tukangi Barcelona, Mikel Arteta Bantah Tinggalkan Arsenal
Editor Bolanet | 29 Januari 2024 10:00
Bola.net - Mikel Arteta tampaknya tidak memiliki rencana untuk meninggalkan Arsenal pada musim panas ini, terlepas ada beberapa laporan yang mengatakan dirinya akan pergi dan menukangi Barcelona.
Menurut laporan yang beredar bahwa Arteta telah mengatakan kepada orang-orang terdekatnya bahwa dia sedang mempertimbangkan untuk mundur dari jabatannya dalam waktu dekat.
Namun, sumber-sumber yang dekat dengan Arsenal dengan tegas membantah bahwa ada kemungkinan kebenaran dari laporan media Catalan, dan Arteta sendiri ditengarai berkomitmen untuk menangani The Gunners.
Barcelona sedang mencari manajer baru musim panas ini untuk menggantikan Xavi dan Sport mengklaim presiden Joan Laporta merupakan penggemar berat Arteta.
Simak berita selengkapnya di bawah ini.
Masih Terikat Kontrak
Arteta terikat kontrak hingga 2025, dengan Arsenal sedang berjuang untuk meraih gelar juara Premier League dan Liga Champions di musim yang mendekati fase akhir.
Arteta mengambil alih Arsenal pada 2019 setelah meninggalkan perannya sebagai asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City.
Dia telah memenangkan tiga trofi selama masa jabatannya di Emirates Stadium yakni Piala FA dan Community Shield dua kali.
Dikaitkan Menukangi Barcelona
Semasa aktif bermain, Arteta merupakan jebolan akademi La Masia milik Barcelona sebelum berjuang untuk mendapatkan kesempatan dan bergabung dengan Rangers dalam sebuah kesepakatan senilai 6 juta poundsterling pada tahun 2002.
Belum lama ini, Xavi mengumumkan bahwa ia akan meninggalkan Barcelona setelah timnya dipermak Villarreal di La Liga dengan skor 3-5.
Berbicara setelah pertandingan, ia mengatakan: "Sebelum Anda menanyakan pertanyaan-pertanyaan terkait, saya ingin mengumumkan bahwa per tanggal 30 Juni, saya tidak akan melanjutkan tugas saya sebagai pelatih Barca.
"Kami telah membicarakan hal ini dengan Laporta dan dengan bagian olahraga dan, sebagai seorang pelatih, saya pikir klub ini membutuhkan perubahan dinamika. Dengan memikirkan klub dan para pemain, saya pikir mereka akan lebih bebas dan lebih tenang jika saya pergi."
Arteta, yang telah memimpin 211 pertandingan di Arsenal dan memenangkan 121 di antaranya, mungkin sekarang dipandang sebagai calon kuat untuk menggantikan Xavi.
Sumber: Daily Mail
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen La Liga 2023/24
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:16
-
Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:45
-
Hasil Newcastle vs PSV: The Magpies Tampil Perkasa Menang Tiga Gol Tanpa Balas
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:24
-
Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Drama Enam Gol, Blaugrana Menang 4-2 di Praha
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:20
-
Hasil Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo Bawa The Blues Raih Kemenangan Tipis
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Hasil Bayern vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane Jadi Pembeda di Allianz Arena
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




