Diklaim Bakal Latih Real Madrid, Begini Respon Jose Mourinho
Serafin Unus Pasi | 4 Maret 2019 21:20
Bola.net - - Jose Mourinho angkat suara mengenai rumor kembalinya ia ke Santiago Bernabeu di musim panas nanti. Mourinho mengaku tidak tahu-menahu terkait dengan situasi ini.
Sebelumnya Real Madrid dirumorkan akan mencari pelatih baru. Mereka kabarnya tidak puas dengan performa Santiago Solari sebagai pelatih mereka, sehingga mereka berencana memecat eks pelatih tim Castilla mereka tersebut.
Baru-baru ini, mantan Presiden Real Madrid, Ramon Calderon membeberkan rencana mantan klubnya tersebut. Ia mengklaim bahwa pihak Madrid tengah mencoba untuk mendatangkan kembali Jose Mourinho ke Santiago Bernabeu.
Namun Mourinho mengaku tidak tahu menahu soal rencana El Real tersebut. "Mr. Calderon adalah mantan presiden Real Madrid," buka Mourinho kepada BeIN Sports.
Baca penjelasan Mourinho selengkapnya di bawah ini.
Buta Situasi
Mourinho menegaskan bahwa ia sama sekali tidak mengetahui jika ada rencana Real Madrid mencoba untuk merekrutnya.
Ia menilai Calderon lebih banyak tahu mengenai situasi itu ketimbang dirinya pada saat ini.
"Saya cukup yakin dia memiliki beberapa informasi mengenai klub yang ia cintai tersebut. Namun saya rasa dia lebih banyak memiliki informasi daripada saya, karena saya sama sekali tidak tahu menahu akan hal ini."
Bukan Pelatih Baru
Mourinho sendiri bukan pertama kalinya berhubungan dengan Real Madrid. Ia pernah melatih tim asal Ibukota Spanyol itu pada tahun 2010 silam.
Mourinho sendiri cukup berprestasi sebagai pelatih El Real. Ia berhasil satu gelar La Liga, satu gelar Copa Del Rey dan satu gelar Supercopa de Espana selama berada di Bernabeu.
Namun pada tahun 2013 silam ia memutuskan untuk meninggalkan Real Madrid untuk bergabung dengan Chelsea.
Dipecat
Jose Mourinho baru saja dipecat oleh manajemen MU pada bulan Desember 2018 yang lalu, usai dinilai gagal memimpin skuat Setan Merah.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





