Dipuji Mourinho, Rakitic Berbunga-bunga
Richard Andreas | 25 Maret 2019 11:40
Bola.net - - Gelandang Barcelona, Ivan Rakitic mengaku bangga bisa mendapatkan pujian dari pelatih kawakan seperti Jose Mourinho. Dia bahkan tidak pernah mendapatkan pujian sebaik itu dari orang tuanya.
Pujian Mourinho ini muncul ketika Rakitic mencetak satu gol ke gawang Real Madrid pada El Clasico awal bulan ini. Gol Rakitic itu jadi satu-satunya gol yang membuat Barca meraih tiga poin di Santiago Bernabeu dan memendam harapan Madrid di La Liga.
Mourinho bersabda: "Dia [Rakitic] adalah pemain fantastis di setiap level. Dia melakukan tugas defensif di sisi kanan untuk membantu Messi dan dia terus berlari."
"Dia fantastis dalam penguasaan bola dan dia sederhana serta efektif."
Menanggapi pujian Mourinho itu, Rakitic mengaku berterima kasih. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Berterima Kasih
Sebagai pemain, Rakitic mengaku bangga bisa mendapatkan pujian dari pelatih senior sekelas Mourinho. Dia mengaku senang mendapatkan pujian tersebut, bahkan ayahnya sendiri tidak pernah memuji dia setinggi itu.
"Saya tidak punya kata-kata yang cukup untuk berterima kasih pada Mourinho, dia merupakan salah satu ahli sepak bola terbaik di dunia," buka Rakitic kepada tribalfootball.
"Saya tidak tahu apakah Ayah saya pernah memuji saya lebih baik dari itu. Ini adalah pujian yang sangat baik dan saya menyukainya."
Masa Depan Rakitic
Rakitic jelas pemain krusial bagi permainan Barca dalam beberapa tahun terakhir, tetapi kariernya tidak bisa bertahan selamanya. Dewasa ini, Barca dikabarkan siap melepas Rakitic untuk mendapatkan lebih banyak dana demi membeli pemain-pemain baru.
Sejauh ini Inter Milan terus disebut sebagai peminat utama Rakitic, juga ada Manchester United. Kepindahan ke Inter tampak lebih realistis mengingat hubungan Barca dengan klub Italia tersebut.
Rakitic sudah menginjak usia 31 tahun, dan Barca sudah mendatangkan banyak gelandang muda dewasa ini. Ada Arthur Melo, dan Frenkie de Jong musim depan. Pergerakan Barca ini sangat mungkin mendorong Rakitic pergi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Dapat Pukulan Berat, Raphinha Dipastikan Absen di El Clasico
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 21:28
-
Lamine Yamal Panaskan El Clasico: Sebut Real Madrid Sebagai Maling!
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 21:15
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 26 Oktober 2025
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 18:29
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 16:37
LATEST UPDATE
-
4 Sosok di Balik Kebangkitan Manchester United Musim Ini
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 04:00
-
Live Streaming AC Milan vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 25 Oktober 2025, 00:45
-
Tak Ada Pilihan Lain, Juventus Harus Kalahkan Lazio Pekan Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:59
-
Federico Dimarco Jadi Mesin Peluang Inter Milan di Musim Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:20
-
Juventus, Bawalah Semangat Lawan Real Madrid ke Serie A
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:18
-
Siapa yang Layak Jadi Starter Liverpool: Hugo Ekitike atau Alexander Isak?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 23:12
-
Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 22:05
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56









