Eden Hazard Bermimpi Duet Bareng Kylian Mbappe
Dimas Ardi Prasetya | 25 November 2019 07:28
Bola.net - Eden Hazard mengaku ia akan sangat senang jika bisa mendapat kesempatan bermain bareng Kylian Mbappe di Real Madrid.
Mbappe memulai debutnya bersama dengan AS Monaco empat tahun lalu. Sejak saat itu, kemampuannya berkembang dengan pesat.
Mbappe pun dilirik banyak raksasa di Eropa. Pada akhirnya ia pun memilih gabung dengan PSG.
Namun, Mbappe diyakini tak akan terus bermain bagi PSG. Ia diklaim bakal berlabuh di klub yang jauh lebih besar suatu hari nanti.
Terbaik di Dunia
Mbappe saat ini masih berusia 20 tahun. Jelas ia masih bisa berkembang jadi lebih baik.
Meski masih belia, ia sudah meraih banyak trofi juara, termasuk Piala Dunia 2018. Hazard pun yakin Mbappe masih bisa berkembang lebih baik lagi dan menjadi pemain terbaik dunia.
“Ia memiliki bakat. Dalam beberapa tahun, ia pasti akan menjadi pemain terbaik di dunia," kata Hazard kepada Le Parisien.
“Banyak pemain dapat mengklaim gelar ini. Tetapi jika ia terus seperti ini, Kylian akan menjadi salah satu pemain terbesar dalam sejarah," klaimnya.
Mimpi Hazard

Kylian Mbappe sebelumnya sering dikait-kaitkan dengan Real Madrid. Ia juga sering disebut ingin bermain di Santiago Bernabeu.
Pelatih Madrid, Zinedine Zidane, juga sempat mengklaim bahwa Mbappe memang bermimpi untuk bermain di Madrid suatu hari nanti. Kini, Hazard pun mengatakan ia tentu ingin merasakan berduet bareng Mbappe.
“Seorang pemain sepak bola selalu bermimpi bermain dengan yang terbaik. Jika besok saya bisa membawa Kylian [ke Real Madrid], saya akan mencobanya. Tetapi bukan saja bukan saya yang memutuskan, saya tidak berpikir siapa pun akan bertanya tentang pendapat saya," tutur Hazard.
Saat ini Kylian Mbappe masih terikat kontrak hingga tahun 2022. Eden Hazard sendiri bisa merealisasikan mimpinya duet dengan Mbappe karena ada kabar bahwa Real Madrid siap memecahkan rekor transfer untuk memboyong sang pemain pada musim 2020-21 mendatang.
(Le Parisien)
Baca Juga:
- Hazard Anggap Salah, Van Dijk, dan Mane Layak Menangi Ballon d'Or
- Mulai Nyetel di Real Madrid, Eden Hazard Bongkar Pesan Penting Zinedine Zidane
- Kisah Eden Hazard dan Masalah Kelebihan Berat Badan
- Eden Hazard: Saya Terlalu Gemuk? Memang Benar
- Berkali-kali Digoda PSG, Namun Eden Hazard Selalu Berkata Tidak
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



