Eden Hazard Segera Come Back? Zidane: Tunggu Besok Ya
Richard Andreas | 27 Oktober 2020 07:15
Bola.net - Di luar dugaan, ada nama Eden Hazard dalam daftar skuad Real Madrid yang terbang ke Jerman menjelang duel kontra Borussia Monchengladbach di Liga Champions, Rabu (28/10/2020) dini hari WIB nanti.
Hadirnya Hazard cukup mengejutkan. Sebab sebelumnya winger Belgia ini sudah melewatkan beberapa bulan terakhir hanya untuk memulihkan diri dari cedera kambuhan.
Hazard bahkan belum bermain di satu pertandingan pun untuk Los Blancos musim ini. Tentu mengecewakan, mengingat dia diharapkan bisa jadi megabintang baru dalam skuad El Real.
Kini, Hazard ternyata masuk dalam daftar skuad untuk duel Liga Champions nanti. Mungkinkah ini kejutan lainnya dari Zinedine Zidane?
Tunggu besok saja
Andai masih cedera, seharusnya Hazard tidak dibawa terbang ke Jerman, bakal berisiko untuknya. Namun, faktanya Hazard ikut bertandang, berarti ada kemungkinan dia sudah pulih sepenuhnya.
Zidane tahu kabar baik ini sudah lama ditunggu fans Madrid, tapi dia tidak mau terburu-buru mengambil keputusan.
"Fakta bahwa Hazard bersama kami berarti dia baik-baik saja dan itu adalah kabar baik bagi kami," buka Zidane di laman resmi Real Madrid.
"Kami semua senang dia bisa pergi bersama kami dan kita lihat saja bagaimana kami akan menggunakan dia besok."
"Yang terpenting adalah dia sudah kembali dan itu sangat positif bagi kami," imbuhnya.
Puas dengan performa
Madrid mengusung misi wajib menang dalam lawatan ke kandang Monchengladbach kali ini. Pada matchday 1 lalu mereka kalah mengejutkan dari Shakhtar Donetsk di kandang (2-3).
Untungnya semangat Los Blancos kembali setelah mengalahkan Barcelona 3-1 dalam duel sengit El Clasico akhir pekan lalu. Zidane yakin skuadnya bisa menjaga momentum.
"Kami puas dengan performa kami di El Clasico dan senang dengan permainan kami. Dan kami tahu kami akan menghadapi tim tangguh besok, yang bisa membuat Anda kesulitan kapan pun," sambung Zidane.
"Karena itulah kami harus tampil tangguh selama 90 menit dan mencoba memberikan performa yang sama seperti akhir pekan lalu dan meraih poin penuh," tandasnya.
Sumber: Real Madrid
Baca ini juga ya!
- Mau Sukses? Para Pemain Barcelona Wajib Beradaptasi dengan Messi
- Nego Kontrak Kylian Mbappe Macet, Real Madrid Siaga Satu
- De Jong Nyaman Main di Bawah Asuhan Koeman, Apa Alasannya?
- Koeman Jadi Kunci Kesuksesan Barcelona Menangi Perburuan De Jong
- Gagal Sepakat, Sergio Ramos Tinggalkan Real Madrid Tahun Depan?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





