Everton Resmi Pulangkan Eks Bomber Barca ke Spanyol
Ari Prayoga | 31 Januari 2018 05:50
Bola.net - - Klub Premier League, Everton resmi mencapai kesepakatan dengan Sevilla terkait peminjaman bomber Sandro Ramirez hingga akhir musim ini.
Lewat laman resmi mereka, Sevilla menyatakan bahwa rampungnya proses kepindahan Ramirez tinggal menunggu sang pemain menyelesaikan tes medis.
Ramirez baru bergabung dengan Everton pada musim panas tahun lalu ketika didatangkan dari Malaga. Namun pemain 22 tahun itu gagal menunjukkan performa maksimal bersama The Toffees.
Dari 15 penampilan yang dibuat Ramirez bersama Everton di semua kompetisi musim ini, ia hanya mampu mencetak satu gol, yakni ke gawang Atalanta di ajang Liga Europa.
Ramirez merupakan pemain jebolan akademi ternama milik Barcelona, La Masia. Setelah gagal mendapat tempat di tim utama, Ramirez pun memilih bergabung ke Malaga di mana ia sukses menemukan ketajamannya.
Selain Ramirez, Sevilla juga mengumumkan kedatangan dua pemain lainnya, yakni Roque Mesa yang dipinjam dari Swansea City serta Miguel Layun yang didatangkan dari Porto juga dengan status pinjaman.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













