Gaji Lionel Messi dan Masalah Keuangan Barcelona Tidak Berjodoh
Richard Andreas | 20 Januari 2021 06:40
Bola.net - Barcelona mungkin harus merelakan kepergian Lionel Messi di musim panas nanti. Bukan karena tidak berjuang mempertahankan sang kapten, justru demi kebaikan semua pihak.
Saat ini Messi memasuki bulan-bulan terakhir kontraknya yang bakal kedaluwarsa di akhir Juni 2021 nanti. Sejak Januari ini pun Messi berhak bernegosiasi dengan klub luar Spanyol.
Barca harusnya segera menyodorkan kontrak baru, tapi ada sejumlah masalah mulai dari kursi presiden yang kosong hingga masalah finansial.
Nahasnya, justru masalah finansial inilah yang lebih menyulitkan Barca, seperti dikatakan sang mantan pemain, Julio Salinas di bawah ini:
Beban gaji Messi
Menurut Salinas, saat ini kondisi keuangan Barca benar-benar buruk. Semua disebabkan oleh kesalahan-kesalahan transfer masa kepemimpinan Josep Maria Bartomeu.
Satu-satunya kesempatan Barca mempertahankan Messi adalah lewat pemotongan gaji, yang belum tentu disetujui Messi.
"Messi adalah pemain terbaik di dunia, tapi Barcelona jelas membutuhkan pemain-pemain baru dan tabungan mereka nyaris kosong," ujar Salinas kepada Marca.
"Tidak ada sekeping uan pun tersisa, mereka mengahadapi masalah ekonomi yang serius dan Messi mendapatkan gaji nyaris 100 juta euro."
Messi sendiri yang pergi
Nahasnya, Salinas justru merasa bahwa Messi sendiri yang akan memutuskan kepergiannya. Bukan Barca yang mau menjualnya, justru Messi yang ingin pergi demi menyelamatkan klub.
"Jika ingin jadi juara, Barca membutuhkan pembelian pemain, tapi sulit membayangkan bagaimana mereka bergerak di situasi yang sekarang," sambung Salinas.
"Jadi bakal Messi sendiri yang memutuskan pergi dan memulai bagian akhir dalam kariernya bersama klub yang bisa memberikan jaminan untuk jadi pesaing juara di Liga Champions."
Kartu merah Messi
Salinas pun bicara soal kartu merah Messi di final Supercopa de Espana baru-baru ini. Dia tahu pelanggaran Messi layak dihukum, tapi dia pun memahami alasan sang kapten.
"Itu jelas kartu merah sebab dia membuat kesalahan dan Anda tidak boleh melakukan itu di lapangan, memukul pemain lain," lanjut Salinas.
"Namun, ada keadaan yang meringankan. Saya bisa memahami reaksinya," pungkasnya.
Sumber: Marca
Baca ini juga ya!
- Hakimi, Reguilon, Brahim Diaz - Zidane Dituding Keliru Lepas Pemain Real Madrid
- Kepedean? Joan Laporta Yakin Lionel Messi Bertahan di Barcelona
- Jarang Dimainkan, Martin Odegaard Minta Izin ke Real Madrid untuk Hengkang
- Eden Hazard Masih Melempem, Jawaban Zinedine Zidane Masih Sama
- Hukuman Diputuskan, Lionel Messi Dilarang Main Dua Pertandingan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59 -
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04