Gigit Jari! Neymar Sudah Hampir Pasti Batal ke Barcelona
Yaumil Azis | 1 September 2019 18:39
Bola.net - Peluang Barcelona mendapatkan mantan penyerangnya, Neymar, jelang penutupan bursa transfer musim panas ini sempat meninggi. Namun belakangan ini, penyerang asal Brasil tersebut dikabarkan akan bertahan di PSG.
Ada banyak spekulasi yang berkembang seputar masa depan Neymar dalam beberapa bulan terakhir. Sejumlah laporan menyebutkan bahwa pemain berumur 28 tahun tersebut tak betah meski baru membela PSG selama dua musim.
Sampai kemudian, Neymar tidak terlihat dalam sesi latihan perdana klub berjuluk Les Parisiens tersebut di masa pramusim. Masing-masing dari PSG dan ayah Neymar tidak menunjukkan kecocokan saat memberikan pernyataan ke hadapan publik.
Dalam pernyataannya, PSG menyebutkan Neymar absen dari sesi latihan tanpa penjelasan dan pihak klub menjatuhkan hukuman denda beberapa hari setelahnya. Sementara ayah Neymar berdalih sang anak sudah meminta izin harus menghadiri acara di Brasil.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Barcelona Gagal Dapatkan Neymar?
Rumor seputar kembalinya Neymar ke Spanyol pun mulai berkembang semenjak saat itu. Ada dua klub yang disebut siap menampungnya, yakni Real Madrid dan Barcelona. Dari sejumlah laporan, diketahui bahwa Barcelona punya peluang yang besar.
Namun hingga menjelang penutupan bursa transfer, pemain yang juga pernah membela Santos tersebut tak kunjung tampak di Camp Nou. Keraguan akan sang pemain bergabung kembali dengan Lionel Messi dkk pun semakin membesar.
Kemudian, Goal International merilis laporan bahwa Neymar bakalan bertahan di PSG pada musim ini. Alasannya adalah karena salah satu pemain Barcelona, Ousmane Dembele, menolak pindah ke PSG dan menjadi alat barter.
Barcelona berharap dengan memberikan Dembele, maka PSG akan bersedia untuk mengurangi harga yang dipatok untuk Neymar. Juga memberikan ruang tambahan di sektor depan Barcelona yang sedang menumpuk karena baru saja kedatangan Antoine Griezmann.
Sudah Ada Tandanya
Tanda-tanda soal gagalnya Barcelona mendapatkan Neymar sejatinya telah terlihat dalam beberapa hari terakhir. Terutama setelah direktur PSG, Leonardo, angkat bicara untuk menjawab rumor-rumor yang berseliweran selama ini.
"Posisi Neymar sudah jelas, begitu juga dengan kami, dan bila sebuah tawaran yang memuaskan kami datang, dia bisa pergi, itu bukan masalah. Posisinya sudah sangat jelas untuk semua orang," ujar Leonardo dikutip dari Goal International.
"Semuanya tahu, kami belum sepakat, kami tahu semuanya, kami berbicara satu sama lain, Barcelona membuat proposal, kami menerima atau tidak. kami berkata jujur, kami terbuka atas kepergiannya bila ada tawaran yang memuaskan kami," lanjutnya.
Leonardo juga mengungkapkan bahwa hubungan antara PSG dan Neymar sudah tidak lagi ideal. "Kami ingin memiliki hubungan sebaik mungkin dengan dirinya, dan pada hari ini hubungannya tidak ideal," tutupnya.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




