Ini Dia Penampakan Arda Guler yang Sedang Otw dari Istanbul ke Madrid
Dimas Ardi Prasetya | 6 Juli 2023 20:07
Bola.net - Wonderkid Fenerbahce, Arda Guler, terpantau tengah berangkat dari Turki untuk terbang menuju Spanyol demi menuntaskan transfernya ke Real Madrid.
Nama Arda Guler mulai mencuat semusim terakhir. Sebab ia tampil memikat bersama skuad Fenerbahce.
Padahal ia masih berusia 18 tahun. Ia kemudian menarik perhatian tim-tim top Eropa.
Mulanya ia dikabarkan masuk bidikan AC Milan dan Madrid. Barcelona kemudian ikut serta dalam perburuan sang gelandang belia ini.
Pertarungan Barcelona dan Madrid
Pada akhirnya, AC Milan tak bisa bersaing dalam perburuan Arda Guler. Tersisa Barcelona dan Real Madrid yang mengejarnya.
Kedua klub tersebut dilaporkan sudah melakukan pendekatan pada Guler. Pada akhirnya sang gelandang diberi kesempatan memilih klub mana yang ingin ia bela mulai musim panas 2023 ini.
Madrid akhirnya full senyum. Sebab Guler memilih gabung mereka ketimbang Barcelona.
Segera Jalani Tes Medis
Real Madrid sudah menyepakati harga jual Arda Guler. Mereka berani membayar lebih banyak dari nominal yang tertera dalam klausul rilisnya.
Madrid juga sudah mencapai kesepakatan personal dengan Guler. Jadi kini ia tinggal menjalani tes medis saja.
Setelah itu ia akan teken kontrak. Madrid pun akan memperkenalkannya sebagai rekrutan keempat pada musim panas 2023 ini setelah Jude Bellingham, Fran Garcia, dan Joselu.
Penampakan Guler yang Otw ke Madrid
Kabar bahwa Arda Guler akan segera menjalani tes medis di Real Madrid itu memang ada benarnya. Sebab ia tertangkap kamera berada di Bandara Ataturk di Istanbul.
Guler saat itu baru saja keluar dari kendaraan yang ditumpanginya. Foto tersebut diambil oleh akun @yagosabuncuoglu.
"Arda Güler berada di Bandara Atatürk untuk perjalanannya ke Madrid!"
Klasemen La Liga
(Twitter/@yagosabuncuoglu)
Jangan Lewatkan:
- Akhirnya Sepakat, Arsenal Segera Umumkan Kontrak Baru William Saliba
- Barcelona Pulangkan Jebolan La Masia Ini?
- Soal Striker Baru, Erik Ten Hag Minta MU Datangkan Pemain Ini
- Segera Jalani Tes Medis, Arda Guler Makin Dekat ke Real Madrid
- Mason Greenwood Tidak Masuk Skuat Pra Musim MU, Fix Bakal Pergi?
- Manchester United Siapkan Tawaran Ketiga untuk Andre Onana, Kali Ini Bakal Sukses?
- Liverpool Berminat Bajak Wonderkid Chelsea Ini?
- Gantikan Kai Havertz, Chelsea Bakal Datangkan Paulo Dybala
- Misi Mason Mount di MU: Juara, Juara dan Juara!
- Jordan Henderson Pindah dari Liverpool ke Al Ettifaq, Mungkinkah Terjadi?
- Ricky Kambuaya Resmi Berpisah dengan Persib Bandung, Terima Pinangan Dewa United
- Update Bursa Transfer Liverpool 2023/2024
- Update Bursa Transfer Resmi La Liga 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

