Jadwal La Liga Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 15-18 April 2023
Ari Prayoga | 17 April 2023 15:32
Bola.net - Jadwal siaran langsung La Liga 2022/2023 di beIN Sports pekan ini, 15-18 April 2023 salah satunya duel Cadiz vs Real Madrid. Laga Liga Spanyol ini juga bisa disaksikan lewat Vidio.
Cadiz dan Real Madrid bertemu dalam duel Liga Spanyol jornada 29. Laga di Estadio Nuevo Mirandilla pada Minggu (16/4/2023) dini hari WIB ini berakhir 0-2.
Real Madrid sempat dibuat frustrasi oleh penampilan kiper David Gil yang sangat bagus. Namun, Madrid mampu membungkus tiga poin setelah Nacho Fernandez dan Marco Asensio bikin gol pada babak kedua.
Hasil ini membuat Madrid terus menjaga persaingan di papan atas klasemen La Liga. Real Madrid berada di posisi kedua dengan 62 poin. Sementara, Cadiz kini berada di posisi ke-15 klasemen dengan 31 poin dari 29 laga yang dimainkan.
Getafe vs Barcelona

Pertandingan lain yang tayang secara langsung di beIN Sports adalah Getafe vs Barcelona. Duel di Coliseum Alfonso Perez pada Minggu (16/4/2023) malam WIB ini berakhir 0-0.
Pertandingan ini berjalan cukup menjemukan. Barcelona memang mendominasi permainan namun serangan mereka kurang greget.
Beberapa peluang mereka digagalkan oleh dua hal; tiang gawang dan kiper David Soria.
Hasil ini membuat Barcelona meraih 73 angka dari 29 laga dan mereka tetap berada di peringkat pertama klasemen La Liga 2022/2023. Sementara itu Getafe ada di posisi 15 dengan raihan 31 angka.
Yuk simak jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming jornada 29 La Liga 2022/2023 di bawah ini ya Bolaneters.
Sabtu, 15 April 2023

- 02:00 WIB - Rayo Vallecano 2-1 Osasuna - beIN Sports 3, Vidio
- 19:00 WIB - Villarreal 1-2 Valladolid - beIN Sports 3, Vidio
- 21:15 WIB - Athletic Bilbao 2-0 Real Sociedad - beIN Sports 3, Vidio
- 23:30 WIB - Betis 3-1 Espanyol - beIN Sports 3, Vidio
Minggu, 16 April 2023

- 02:00 WIB - Cadiz 0-2 Real Madrid - beIN Sports 3, Vidio
- 19:00 WIB - Girona 2-0 Elche - beIN Sports 3, Vidio
- 21:15 WIB - Getafe 0-0 Barcelona - beIN Sports 3, Vidio
- 23:30 WIB - Atletico Madrid 2-1 Almeria - beIN Sports 3, Vidio
Senin, 16 April 2023

- 02:00 WIB - Valencia 0-2 Sevilla - beIN Sports 3, Vidio
Selasa, 18 April 2023

- 02:00 WIB - Celta Vigo vs Mallorca - beIN Sports 3, Vidio
PERHATIAN:
- Jadwal siaran langsung ini bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu dari stasiun televisi bersangkutan dan bukan merupakan tanggung jawab Bola.net.
- Menonton di beIN Sports Connect bisa menggunakan akun Vidio.
Klasemen Liga Spanyol 2022/2023
Top Skor Liga Spanyol 2022/2023

17 Gol - Robert Lewandowski (Barcelona)
14 Gol - Karim Benzema (Real Madrid)
13 Gol - Enes Unal (Getafe)
12 Gol - Joselu (Espanyol), Borja Iglesias (Real Betis), Iago Aspas (Celta Vigo), Vedat Muriqi (Real Mallorca)
11 Gol - Antoine Griezmann (Atletico Madrid)
10 Gol - Alvaro Morata (Atletico Madrid).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








