Jaminan Mutu Xavi: Siap Mundur Jika Barcelona Gagal Penuhi Target!
Serafin Unus Pasi | 18 Januari 2024 05:40
Bola.net - Sebuah pesan diberikan Xavi kepada seluruh elemen Barcelona. Ia menegaskan bahwa ia siap mundur dari jabatannya jika ia gagal memenuhi target yang ditetapkan Barcelona.
Sebulan terakhir, Barcelona lagi mengalami situasi yang kurang baik. Tim asal Catalunya itu menelan sejumlah hasil negatif.
Situasi ini membuat masa depan Xavi terombang-ambing. Tidak sedikit yang memberitakan sang pelatih saat ini sudah berada di ambang pemecatan.
Xavi sendiri menegaskan bahwa ia tidak tutup telinga dengan situasi ini. Ia menegaskan bahwa ia siap mundur jika timnya gagal memenuhi target.
Simak komentar lengkap Xavi di bawah ini.
Siap Mundur

Baru-baru ini Xavi mengungkapkan perasaannya terkait tekanan masa depannya. Ia menyebut bahwa ia siap dipecat jika gagal membawa Barcelona meraih target yang sudah ditentukan manajemen Las Azulgrana.
"Jika di musim ini kami tidak mencapai target-target kami, maka saya akan menjadi orang pertama yang mengambil langkah mundur dan pergi dari Barcelona," ungkap Xavi.
"Pendekatan saya tidak pernah berubah. Saya percaya bahwa saat ini kami lebih dekat ke kesuksesan daripada kegagalan."
Harus Bersatu

Lebih lanjut, Xavi juga menuturkan bahwa Barcelona bisa melewati periode sulit ini bersama.
Ia percaya jika seluruh elemen Barcelona bahu-membahu, maka mereka akan keluar dari situasi tidak mengenakkan tersebut.
"Saya tidak akan pernah jadi masalah bagi Barcelona karena saya mencintai klub ini. Saya juga ingin lanjut untuk memberikan segenap kemampuan saya, dan kami juga harus bersatu untuk melewati situasi ini," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Xavi menargetkan kemenangan di laga berikutnya agar Barcelona bisa lekas keluar dari situasi sulit.
Mereka akan memainkan pertandingan babak 16 besar Copa Del Rey melawan Unionistas.
Klasemen La Liga
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Timnas Jerman Ini Berminat Gabung MU di Tahun 2026?
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:53
-
Dikritik Tak Mempan, Vinicius Junior Tampil Brilian untuk Real Madrid
Liga Champions 23 Oktober 2025, 12:19
-
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Malaysia 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Jake Dixon
Otomotif 24 Oktober 2025, 14:34
-
Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:34
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56








