Kai Havertz Masuk Radar Barcelona
Serafin Unus Pasi | 11 Oktober 2019 22:00
Bola.net - Jawara La Liga, Barcelona dirumorkan ingin menambah opsi untuk lini serang mereka. El Blaugrana dirumorkan akan mencoba untuk memboyong Kai Havertz dari Bayer Leverkusen.
Dalam beberapa tahun terakhir, Havertz memiliki reputasi sebagai salah satu pemain muda terbaik di Jerman. Di usianya yang masih 20 tahun, ia sudah menjadi starter reguler di skuat Leverkusen dan ia sudah menembus tim senior Jerman.
Sejauh ini ada banyak klub yang mengantri untuk mendapatkan jasanya. Sebut saja Manchester United dan Bayern Munchen yang dirumorkan tertarik menggaet sang pemain.
Dilansir Bild, daftar peminat Havertz semakin bertambah panjang. Juara La Liga, Barcelona disebut akan mencoba mendatangkan sang pemain.
Mengapa Barca tertarik merekrut Havertz? Simak informasinya di bawah ini.
Tambah Playmaker
Barcelona tertarik merekrut Havertz setelah mereka minim memiliki playmaker di skuat mereka.
Pada musim panas kemarin, Barca harus berpisah dengan Philippe Coutinho. Playmaker asal Brasil itu dilepas ke Bayern Munchen sebagai pemain pinjaman dengan opsi pembelian permanen.
Kepergian Coutinho itu membuat Barca kekurangan playmaker dan Havertz dibidik untuk menggantikannya.
Sudah Amati
Menurut laporan yang sama, Barcelona ternyata diam-diam sudah mengamati aksi Havertz bersama Leverkusen.
Barca diberitakan beberapa kali mengirimkan pemandu bakat mereka untuk mengamati secara langsung bagaimana dampak yang diberikan sang playmaker untuk timnya.
Namun di jeda Internasional kali ini, Barca tidak mengirim pemandu bakat untuk melihat Havertz karena mereka sudah mengantongi data mengenai sang pemain.
Harga Mahal
Barcelona harus siap keluar uang banyak untuk mendatangkan Havertz.
Sang pemain diberitakan memiliki mahar transfer di kisaran angka 100 juta Euro.
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







