Karim Benzema Adalah Master Gol Real Madrid Era Zinedine Zidane
Asad Arifin | 9 Oktober 2019 08:34
Bola.net - Para fans Real Madrid mungkin masih belum bisa melupakan Cristiano Ronaldo. Akan tetapi, sejak era kembalinya Zinedine Zidane sebagai pelatih, ada sosok Karim Benzema yang menjadi master gol di Real Madrid.
Ronaldo menjalani sembilan musim sebagai pemain Real Madrid. Banyak prestasi yang sudah dia ukir, baik pada level kompetitif maupun individu. Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak Madrid sepanjang masa.
Ronaldo kemudian pindah ke Juventus pada tahun 2018 lalu. Kepindahan ini meninggalkan lubang besar di lini depan Madrid. Real Madrid sulit mencetak gol ke gawang lawan. Performa tim terdampak, Madrid sulit bersaing.
Julen Lopetegui dan Santiago Solari tidak mampu menemukan solusi bagi lini depan Madrid. Namun, sejak Zinedine Zidane kembali, ada satu kabar baik yang diberikan oleh Karim Benzema.
Bersinar Meskipun Banjir Kritik
Karim Benzema sempat dianggap sudah tidak layak lagi berada di skuat Real Madrid. Sebagai penyerang tengah, dia dinilai tidak cukup tajam. Momen ini terjadi pada musim 2017/2018 lalu, ketika Benzema hanya mencetak lima gol di La Liga.
Pasca kepindahan Ronaldo, Benzema kemudian menjadi penyerang tengah -dalam arti sebenarnya-. Dia tidak lagi harus berbagi tempat atau mengalah demi memberi kesempatan pemain lain masuk ke kotak penalti.
Hal ini berdampak pada tajamnya Benzema. Jumlah golnya melonjak drastis. Musim 2018/2019 lalu, pemain asal Prancis mampu mencetak 21 gol di La Liga.
Benzema punya peran makin vital sejak Zinedine Zidane kembali ke Real Madrid pada Maret 2019. Sejauh ini, pemain 31 tahun menjadi pemain yang paling sering diturunkan oleh Zidane dan paling banyak menyumbang gol.
Zidane telah menjalani 21 laga resmi bersama Real Madrid sejak Maret 2019. Benzema terlibat dalam 16 pertandingan dan mencetak 14 gol. Penyumbang gol terbanyak kedua adalah Gareth Bale dengan tiga gol dari 14 pertandingan.
Pemain Lain Harus Lebih Tajam
Karim Benzema bisa menjadi andalan bagi Zinedine Zidane di lini depan. Akan tetapi, pelatih asal Prancis seolah tidak punya opsi lain ketika Benzema sedang buntu. Tidak ada pemain lain yang punya ketajaman mendekati Benzema.
Pada era kedua Zidane, Real Madrid telah mencetak 32 gol, dengan Karim Benzema mencetak 14 gol. Sedangkan, 18 gol sisanya dicetak oleh 14 pemain yang berbeda. Selain Benzema, tidak ada pemain yang mencetak lebih dari dua digit gol.
Real Madrid era Zidane juga masih kesulitan mencetak gol. Si Putih hanya sekali mencetak empat gol dalam satu laga, ketika menang atas Granada dengan skor 4-2. Lalu, kemenangan terbesar kedua terjadi ketika menang 3-0 atas Athletic Bilbao.
Zinedine Zidane memang punya Karim Benzema sebagai master gol, tetapi dia butuh pemain lain yang juga bisa mencetak banyak gol.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dikritik Tak Mempan, Vinicius Junior Tampil Brilian untuk Real Madrid
Liga Champions 23 Oktober 2025, 12:19
-
Juventus Kalah Lagi, Dusan Vlahovic Geram: Standar Klub Ini Bukan Seperti Itu!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:54
-
Kalah Tipis dari Real Madrid, Igor Tudor: Juventus Layak Dapat Lebih!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:53
-
Rasa Takut jadi Biang Kerok Kekalahan Juventus dari Real Madrid
Liga Italia 23 Oktober 2025, 08:51
LATEST UPDATE
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
-
Teken Kontrak Baru di Inter Miami, Berapa Gaji Lionel Messi?
Bola Dunia Lainnya 24 Oktober 2025, 10:48
-
5 Bek di Pusaran Persaingan MU: Dilema Manis untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 10:40
-
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2025: Fermin Aldeguer dan Pecco Bagnaia Terdepan
Otomotif 24 Oktober 2025, 10:39
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56






