Karim Benzema Diminta Tidak Pensiun di Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 13 November 2019 15:50
Bola.net - Sebuah harapan diungkapkan oleh Juninho. Direktur Olahraga Lyon itu berharap bahwa striker Real Madrid, Karim Benzema untuk mengakhiri karirnya di Lyon.
Striker berusia 31 tahun itu merupakan jebolan akademi Lyon. Pada tahun 2009 silam, Real Madrid rela menggelontorkan uang sebesar 35 juta Euro untuk memboyongnya ke Spanyol.
Penyerang asal Prancis itu sudah memberikan kontribusi yang besar bagi Real Madrid. Ia tercatat sudah membuat 233 gol bagi El Real dan juga memenangkan dua gelar La Liga dan empat gelar Liga Champions selama di Spanyol.
Juninho yang merupakan mantan rekan setim Benzema ingin mantan rekannya itu kembali ke Lyon sebelum karirnya berakhir. "Saya memiliki keinginan agar Karir mengakhiri karirnya di Lyon," beber Juninho kepada OLTV.
Baca komentar lengkap legenda Lyon itu di bawah ini.
Setia Menunggu
Juninho mengakui bahwa untuk memulangkan Benzema ke Prancis itu butuh dana yang besar. Namun ia menegaskan bahwa klubnya sabar menanti saat yang tepat untuk memulangkan sang pemain.
"Karim berasal dari sini dan ia mencintai klub ini. Mengapa tidak kami melakukan tindakan-tindakan ekonomi agar transfer ini terjadi?"
"Kami tidak bisa menawarkan gaji sebesar yang ia dapatkan di Real Madrid. Namun kami akan menunggu waktu yang tepat untuk merekrutnya."
Jadi Mentor
Juninho menilai bahwa Benzema nantinya bakal menjadi sosok mentor yang bagus untuk pemain muda Lyon sebelum ia memutuskan untuk pensiun.
"Ketika saya di Brasil, kami sering bertukar pesan. Saya rasa dia memiliki keinginan untuk kembali dan ia memiliki rasa hormat yang besar untuk klub ini."
"Saya ingin dia bermain untuk kami selama dua tahun dan kemudian melatih beberapa pemain muda kami. Karim bisa menjadi pemimpin yang kami butuhkan dan saya bermimpi ia akan mengakhiri karirnya di Lyon, di Rumahnya sendiri." ia menandaskan.
Kontrak Panjang
Kontrak Benzema di Real Madrid sendiri masih cukup panjang.
Sang striker baru menyelesaikan kerjasama dengan raksasa Spanyol itu pada tahun 2021 mendatang.
(OLTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



