Lagi Terluka, Barcelona Diklaim Bakal Jadi Lawan yang Berbahaya Bagi Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 16 Oktober 2022 12:40
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Alfonso Perez kepada Real Madrid. Ia menilai Barcelona bakal jadi lawan yang berat di El Clasico karena El Blaugrana saat ini sedang terluka.
Real Madrid akan melakoni sebuah laga akbar di pekan kesembilan La Liga 2022/23. Los Blancos akan menghadapi Barcelona di Santiago Bernabeu.
Sang tamu mengunjungi Bernabeu dengan kondisi yang kurang oke. Pasalnya Barcelona ditahan imbang oleh Inter Milan di tengah pekan kemarin dan mereka hampir dipastikan tidak lolos ke 16 besar UCL.
Perez mengakui kondisi Barcelona kurang ideal jelang laga akbar ini. "Ya, semangat Barcelona tentu sedang menurun jelang laga ini," ujar Perez kepada Marca.
Baca komentar lengkap eks pemain kedua tim tersebut di bawah ini.
Berikan Perlawanan
Perez menilai Real Madrid tidak bisa menyepelekan Barcelona yang sedang terluka. Ia menilai Barcelona bakal sangat berbahaya di laga ini.
"Barcelona tentu kecewa dengan hasil yang mereka dapatkan baru-baru ini. Jadi mereka punya kemarahan dan hasrat yang besar untuk bangkit dari hasil-hasil itu," lanjut Perez.
"Real Madrid harus berhati-hati melawan Barcelona nanti. Mereka [Barcelona] bakal tampil all-out di pertandingan ini."
Tidak Ada Favorit
Lebih lanjut, Perez juga menyebut tidak ada tim yang lebih diunggulkan untuk menang di El Clasico kali ini.
Ia menilai baik Real Madrid dan Barcelona sama-sama tampil luar biasa di La Liga. Jadi ia menilai sulit memprediksi siapa yang akan keluar sebagai pemenang.
"Saya rasa kedua tim belakangan ini bermain dengan sama bagusnya di La Liga. Jadi pertandingan nanti akan sangat ketat sejak awal hingga akhir," imbuhnya.
Balas Dendam
Real Madrid sendiri punya motivasi khusus saat berhadapan dengan Barcelona nanti.
El Real ingin balas dendam kepada tim asal Catalunya itu, karena di El Clasico sebelumnya mereka kalah dengan skor 4-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








