Lionel Messi Minta Barcelona Beli Wonderkid Maroko Ini
Serafin Unus Pasi | 22 Oktober 2019 16:40
Bola.net - Juara La Liga, Barcelona diberitakan mendapatkan permintaan dari Lionel Messi. Mega bintang mereka itu meminta El Blaugrana mendatangkan pemain Schalke 04, Amine Harit.
Pemain 22 tahun itu pertama kali bergabung dengan Schalke pada tahun 2017 silam. Ia direkrut dari FC Nantes dengan bayaran 8 juta Euro saja.
Namun saat ini pemain berdarah Maroko itu sudah menjadi sosok yang sentral di Schalke. Pemain berposisi playmaker itu sudah membuat empat gol dan empat assist bagi Schalke musim ini.
Dilansir Sportsmole, Harit berpotensi hengkang dari tim berjuluk The Royal Blue tersebut. Pasalnya raksasa Spanyol, Barcelona tertarik untuk memboyong sang pemain.
Mengapa Barcelona tertarik merekrut Harit? Simak informasinya di bawah ini.
Butuh Playmaker
Menurut laporan tersebut, Barcelona saat ini tengah membutuhkan sosok playmaker baru di skuat mereka.
Pada musim panas kemarin, mereka melepaskan Philippe Coutinho ke Bayern Munchen. Juara Bundesliga itu diperkirakan akan mempermanenkan jasa mantan pemain Liverpool tersebut di akhir musim nanti.
Untuk itu Barca membutuhkan sosok yang bisa menggantikan peran Coutinho, dan mereka melihat sosok Harit cocok mengisisp osisi tersebut.
Rekomendasi Messi
Menurut laporan tersebut, Barcelona juga didesak mendatangkan Harit oleh Lionel Messi.
Messi diberitakan beberapa kali mengamati permainan sang playmaker. Ia percaya bahwa Harit punya potensi yang besar untuk menjadi pemain hebat bagi Barcelona.
Messi meminta manajemen Barca segera mendatangkan Harit karena ia khawatir harganya akan meroket setelah ini.
Kontrak Menipis
Kontrak Harit di Schalke sendiri akan berakhir di tahun 2021 mendatang.
Sang playmaker kabarnya bisa direkut di angka 30 juta Euro saja.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









