Madrid Akan Umumkan Transfer Theo Akhir Pekan Ini
Rero Rivaldi | 5 Juli 2017 14:00
Bola.net - - Real Madrid akan meresmikan transfer Theo Hernandez pada hari Jumat, waktu setempat.
Theo bakal menuntaskan kepindahannya dari klub tetangga, Atletico Madrid, ke Real, pekan ini dan ia akan diperkenalkan secara resmi sebagai pemain anyar di Bernabeu pada pukul 13.00, waktu Spanyol.
Ia akan menjadi pembelian perdana Los Blancos di musim panas dan bakal memberikan kata-kata sambutan di box VIP, sebelum mengenakan seragam Real Madrid untuk kali pertama di atas lapangan.
Dan pada 10 Juli mendatang, sang bek kiri akan langsung ikut dalam latihan pra-musim bersama Zinedine Zidane dan rekan-rekan setim anyarnya, menurut laporan yang diturunkan Marca.
Transfer Theo sudah dinegosiasikan sejak April dan Los Rojiblancos akan menerima 26 juta euro dari penjualan sang pemain, atau dua juta euro lebih mahal dari klausul yang ada dalam kontraknya.
Theo tampil apik kala membela Alaves sebagai pemain pinjaman musim lalu dan sukses membantu timnya masuk ke final Copa del Rey, sebelum akhirnya takluk di tangan Barcelona.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











